Ical Berencana Rebut Kantor DPP, Agung: Kita Akan Hadapi

Rabu, 17 Desember 2014 – 18:37 WIB
Priyo Budi Santoso, Agung Laksono, dan Yorris Raweyai. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Ketua Umum Golkar versi Munas Jakarta Agung Laksono menegaskan bahwa pihaknya akan terus menduduki kantor DPP Golkar di Slipi, Jakarta.   Pasalnya, ia merasa sebagai pengurus DPP Golkar yang sah.

Karena itu, lanjut Agung, pihaknya siap melawan siapapun yang hendak merebut kantor tersebut. "Kita akan hadapi," tegas Agung di kantor DPP Golkar, Jakarta, Rabu (17/12).

BACA JUGA: Tidak Semua Yang Dikatakan JK Benar

Seperti diketahui, kantor DPP Golkar kini dijaga oleh sekelompok pemuda anggota Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) yang loyal kepada kubu Agung.

Mereka tidak mengizinkan orang-orang dari kubu Aburizal Bakrie masuk ke dalam kompleks kantor tersebut.

BACA JUGA: Pimpinan DPR Diminta Abaikan Permintaan Kubu Agung

Sementara, di sisi lain Aburizal berpendapat bahwa pihaknya juga berhak menggunakan kantor tersebut. Pasalnya, baik berdasarkan hasil Munas Bali ataupun keputusan Menkumham, dirinya masih ketua umum yang sah.

Meski begitu, Agung tidak percaya Aburizal berani datang ke kantor tersebut, apalagi mengambil alih secara paksa. "Itu kan baru cerita-cerita saja," pungkasnya. (dil/jpnn)

BACA JUGA: KPK Periksa Rizal Abdullah Sebagai Tersangka

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hakim Anggap Putra Syarief Hasan Memang Berniat Korupsi


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler