Ical Tak Merasa Sudutkan SBY dan Demokrat Lewat TV One

Minggu, 27 Oktober 2013 – 01:21 WIB
Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie saat menghadiri acara temu kader dan resepsi hari ulang tahun Partai Demokrat di Sentul, Bogor, Jawa Barat, Sabtu (26/10). Foto: Ricardo/JPNN

jpnn.com - BOGOR - Ketua Umum Partai Golkar Aburizal Bakrie terlihat hadir di acara temu kader dan resepsi ulang tahun Partai Demokrat (PD) ke-12 di Sentul International Convention Center (SICC), Bogor, Jawa Barat, Sabtu (26/10) malam. Ical -sapaan Aburizal- mengaku hadir untuk memenuhi undangan Ketua Umum PD, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY).

"Saya diundang sebagai Ketua Umum Golkar, partai lain juga diundang untuk merayakan ulang tahun Partai Demokrat yang ke-12. Sebagai seorang kawan, saya pasti datang kalau diundang," ujar Ical.

BACA JUGA: Dahlan Iskan Sebut Temu Kader Kembalikan Semangat Demokrat

Pria yang sudah ditunjuk jadi capres Partai Golkar itu bahkan tak segan-segan melontarkan pujian pada isi sambutan SBY dalam puncak perayaan HUT PD itu. "Ya saya lihat bagus semua pidato politik dia. Pidato politiknya bagus dan mendukung pemerintah," terangnya.

Sementara terkait dengan pernyataan SBY siang tadi yang menyebut ada media televisi yang kerap menyudutkan PD, Ical menyebut pernyataan itu tidak ditujukan pada stasiun televisi miliknya. Karenanya Ical tak merasa tersindir dengan pernyataan SBY itu.

BACA JUGA: Politikus PKS Minta Jokowi Seriusi Kasus Video Pelajar Mesum

"Yang pasti maksudnya bukan TV One. Enggak (tersindir-red) lah," akunya.

Di tempat yang sama, Sekjen Partai Golkar Idrus Marham juga menegaskan hal serupa. "Yang jelas bukan TV One, (hari ini) kan TV one siaran langsung, satu jam lebih," timpal Idrus.(chi/jpnn)

BACA JUGA: Luthfi Didakwa Korupsi, PKS Tetap Merasa Bersih

BACA ARTIKEL LAINNYA... Curiga Bocoran SMS SBY sudah Diedit Ulang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler