Idrus: Partai Harus Ditunjang Dana Besar

Selasa, 30 November 2010 – 16:10 WIB
JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) DPP Partai Golkar, Idrus Marham, mengatakan bahwa posisi partai politik harus diperkuatMustinya katanya, dalam Rancangan Undang-undang (RUU) Partai Politik (Parpol) yang saat ini tengah dibahas antara pemerintah dan DPR, tidak membatasi sumbangan kepada partai politik.

"Sebuah partai harus ditunjang dana yang besar, sementara di UU Parpol, jelas dibatasi semua

BACA JUGA: Pergi ke Syria, Marzuki Alie Sulit Dipercaya

Sumbangan dari orang dibatasi, dari pemerintah juga tidak ada
Ini kan tidak sinkron

BACA JUGA: Marzuki Alie Diam-diam Kunker ke Syria

Di satu sisi kita mengharapkan peranan partai politik besar, tetapi persyaratan yang menjadi instrumen untuk kuat itu, dipangkas semua
Ini tidak benar," kata Idrus di Gedung DPR, Jakarta, Selasa (30/11).

Menurut Idrus, untuk memperkuat posisi partai politik, seharusnya perlu diseimbangkan antara pendanaan dengan peranan parpol tersebut

BACA JUGA: Muhaimin Persilakan Yenny Bikin Partai Baru

Termasuk kata dia, dalam pembentukan partai, yang harus diperhatikan adalah sumber daya manusia (SDM) dari partai yang terbentuk.

Kata mantan Ketua Pansus Hak Angket Century ini pula, rancangan awal dalam UU Parpol, dengan menetapkan dana awal dari pembentukan partai (sebesar) Rp 100 juta (adalah) tidak rasionalYang rasional menurutnya, adalah usulan pemerintah yang mensyaratkan Rp 1 miliar untuk dana awal dari parpol baru.

"Konsep awal Rp 100 juta, sementara pemerintah Rp 1 miliarUsulan pemerintah lebih bagus, lebih rasionalHarus dilihat seperti itu, karena kita sudah berada pada konsolidasi demokrasiMaka pertimbangan-pertimbangan dasar untuk menentukan konsep harus kualitatif, jangan lagi administratif formalistik," ujarnya.

Bila hanya didasarkan pada administratif, kata Idrus pula, maka tidak heran jika akan banyak pembentukan parpol baruKata Idrus lagi, tidak heran pula bila nanti akan muncul parpol yang didirikan berdasarkan keluarga"Lihat dong, kualifikasinyaJangan sampai bapaknya pendiri, pengurus anaknya dan cucunya, dan itu cukup (untuk mendirikan partai)," pungkasnya(awa/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Pimpinan DPR Minta 8 Anggota BK Tetap Diusut


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler