Idrus Pastikan Rangkul Kembali Agung Laksono

Kamis, 31 Desember 2015 – 11:32 WIB
Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar, Idrus Marham. FOTO: DOK.JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA – Sekretaris Jenderal DPP Partai Golkar, Idrus Marham mengatakan segera melakukan konsolidasi pasca terbitnya Surat Keputusan (SK) Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) tentang pengesahan kepengurusan hasil Musyawarah Nasional (Munas) Bali pimpinan Aburizal Bakrie.

Konsolidasi tersebut termasuk untuk merangkul kembali pihak-pihak yang selama ini mengklaim diri sebagai kepengurusan Partai Golkar hasil Munas Ancol, pimpinan Agung Laksono.

BACA JUGA: Munas Bali Disahkan Menkumham, SK Ancol Dicabut

“Pasti semuanya akan patuh, kami akan merangkul semuanya (kubu Agung Laksono),” kata Idrus saat dihubungi melalui telepon selulernya, Kamis (31/12).

Idrus menyebutkan terbitnya SK pengesahan DPP Partai Golkar pimpinan Aburizal Bakrie, akan menjadi momentum kebangkitan Golkar. Karena selama satu tahun terakhir energi sudah dihabiskan untuk kegaduhan politik.

BACA JUGA: Pilkada Lima Daerah tak Perlu Perppu

“Ini tidak hanya persoalan Golkar. Kita sepanjang 2015 sudah habis energi terkuras oleh kegaduhan politik, baik di internal partai Golkar maupun dalam skala bangsa," tambahnya.

Karenanya, Idrus mengajak kepada seluruh elemen bangsa untuk mengakhiri kegaduhan poltiik dan memasuki politik tahun 2016 dengan kohesifitas politik yang kuat dan bermartabat.(fat/jpnn)

BACA JUGA: Belum Tuntas, Bawaslu Vs Panwas Manado Masih Seru

BACA ARTIKEL LAINNYA... Gugatan yang Tak Penuhi Syarat Baru Diketahui 18 Januari


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler