Ikhtiar HDCI Tekan Angka Kecelakaan, Pakar Keselamatan Ikut Ambil Bagian

Kamis, 08 September 2022 – 13:57 WIB
Motor Harley-Davidson untuk drag race. Foto: dok HDCI

jpnn.com, JAKARTA - Pakar keselamatan berkendara Jusri Pulubuhu turut ambil bagian di Kejuaraan HDCI Drag Race1 2022.

Jusri mewakili HDCI Kaltim Drag Race Racing Team – Bimo Custombike untuk memperebutkan Piala Ketua Umum HDCI Irjen Pol. Teddy Minahasa.

BACA JUGA: Anak Usaha Indomobil Group jadi Distributor Resmi Harley Davidson di Indonesia

Kejuaraan adu cepat trek lurus itu masih dalam rangkaian Jogya Bike Rendevous 2022 (16-18/9).

BACA JUGA: Bocah SMP Menonton Video Porno, Lalu Masuk Kamar Keponakan, Berdarah

HDCI Drag Race1 2022 akan digelar di Runway Pantai Depok, Parangtritis, DI Yogyakarta, (16/9).

Selain Jusri, balap drag itu juga diikuti oleh beberapa pengurus Harley-Davidson Club Indonesia (HDCI).

BACA JUGA: Harley Davidson Meluncurkan Motor Edisi Perang Dunia, Warnanya Eksklusif

Pembalap HDCI Kaltim Drag Race Racing Team – Bimo Custombike itu masuk kategori usia paruh baya.

Menggunakan dua unit motor besar Harley-Davidson miliknya, Jusri turun di kelas Bracket 12, 11 detik, Dyna, All Touring,dan FFA.

Jusri yang juga dikenal sebagai founder & lead instructor JDDC itu mengaku didukung penuh oleh HDCI Store Official.

"Pada seri pertama ini, saya di-support penuh oleh HDCI Store Official itu yang mengeluarkan produk-produk resmi apparel berlogo HDCI," ujar Jusri dalam siaran pers, Kamis (8/9).

Menurut Jusri, HDCI Drag Race 2022 bertujuan ikut mengurangi angka kecelakaan lalu lintas di jalan raya dengan memfasilitasi para pengguna sepeda motor Harley Davidson guna mendapatkan adrenalinnya di jalur yang sesuai. (rdo/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Di Depan Sang Ibu, Gadis Ini Menangis Lalu Bercerita, Gempar!


Redaktur & Reporter : M. Rasyid Ridha

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler