Iming-iming Kelola Rp 1 Miliar, Pilkades Bakal Seru

Senin, 22 Agustus 2016 – 01:29 WIB
Ilustrasi. Foto: JPNN

jpnn.com - SAMPIT – Pemilihan kepala desa di Kotawaringin Timur diyakini bakal berjalan seru. Selain baru dilaksanakan kali pertama secara serentak, sang calon juga tidak dibebani biaya pendaftaran dan ongkos lainnya.

“Saya memprediksi bakal seru pilkades serentak ini. Sebab ini pertama kali, lagi pula di saat ini cenderung ada keinginan  untuk mengelola dana Rp 1 miliar itu,”kata Dadang H Syamsu, Ketua Badan legislasi (Baleg) DPRD Kotim.

BACA JUGA: Kisah Yulianti Bangun Queen Jek, Tergiur Penghasilan Tukang Ojek

Saat ini, lanjut Dadang, perda pemilihan kepala desa itu sudah masuk ke finalisasi.  Pembahaan perda itu sebelumnya sangat alot. Bahkan pembahasan perda itu terbilang paling  lama dibanding yang lainnya.

Hal itu guna meminimalisir segala tindakan dan celah kelemahan regulasi pelaksanaan pilkades nantinya. “Segala bentuk potensi munculnya persoalan di pilkades serentak kami  berusaha semaksimal mungkin untuk menanganinya dalam perda, “tegasnya.

BACA JUGA: Daerah Ini Punya Hot Spot Kebakaran Hutan Terbanyak se-Indonesia

Salah satu point perda itu yang diungkapkannya yakni persyaratan pencalonan kepala desa. Si calon harus berasal dari orang desa tersebut dan dikuatkan dengan surat keterangan domisili dari kepala desa setempat.

“Namun untuk hal yang masih bisa jadi celah dipersoalankan jadi perdebatan di internal Baleg, kami mengupayakan agar perda yang dihasilkan saat ini bisa mengakomodir semua persoalan yang akan muncul dan terjadi saat pelaksanaan hingga usaipelaksanaan hingga kepada penentuan pemenang dari pilkades itu,”kata dia.(ang/jos/jpnn)

BACA JUGA: Percepat Poros Maritim, Susi: Natuna Titik Spot yang Luar Biasa

BACA ARTIKEL LAINNYA... Top, ABG Anak Penjual Bakso Ini Jago Berpidato Bahasa Inggris


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler