Indofood Kantongi Kapitalisasi Rp 31,46 T

Sabtu, 09 Oktober 2010 – 12:47 WIB

JAKARTA -
PT Indofood CBP Tbk (ICBP), mencatatkan diri sebagai emiten pendatang baru berkapitalisasi terbesarAnak usaha PT Indofood Sukses Makmur (INDF) tersebut mengantongi kapitalisasi pasar senilai Rp 31, 46 triliun

BACA JUGA: BII Ekspansi Jaringan

Tak pelak debut ICBP di lantai bursa mendapat sambutan positif dari pelaku pasar
Hanya, kemunculan ICBP sepertinya sedikit memengaruhi kinerja saham induk perseroan yaitu INDF

BACA JUGA: Bank ICB Bumiputera Kredit Mikro Rp 800 M

Menilik perdagangan sejak Kamis (7/10) lalu, INDF terjungkal 300 (5,31 persen) ke level 5350 dari sebelumnya Rp 5650
Sementara panji-panji ICBP sebaliknya terus berkibar sejak menginjakkan kakinya di lantai bursa

BACA JUGA: Bapepam-LK Proses 8 Calon Emiten

Dalam penutupan perdagangan itu, saham ICBP melesat 555 (10,29 persen) ke posisi Rp 5950Bahkan, saham ICBP sempat menyentuh level tertinggi di posisi Rp 6200.
 
Apresiasi pasar atas saham ICBP ditanggapi positif manajemenMereka mengaku senangSebab, hal tersebut merefleksikan kepercayaan pelaku pasar kepada perusahaanInvestor asing dan lokal tercatat menjadi pemborong utama saham perseroanKarenanya, manajemen bertanggung jawab dan terdorong untuk menampilkan performa terbaik”Tentu ini sesuai dengan ekspektasi kami,” ungkap Anthoni Salim, Direktur Utama Indofood CBP
 
Dalam Initial Public Offering (IPO) kemarin, perseroan melepas 1,17 miliar lembar saham (20 persen) dari total modal disetorPerseroan meraup dana sebesar Rp 6,291 triliunBertindak sebagai penjamin pelaksana emisi adalah PT Kim Eng Securities (ZP), PT Credit Suisse Securities Indonesia (CS), PT Deutsche Securities Indonesia (DB) dan PT Mandiri Sekuritas (CC).

Dana hasil IPO, sebesar 67 persen digunakan untuk melunasi utang perseroan kepada pemegang saham sebesar Rp 4,1 triliunTermasuk utang jangka pendek senilai Rp 1,1 triliunSedangkan sisanya digunakan untuk membiayai belanja modal (capital expenditure/capex) perseroan ke depan“Ya, kita segera lunasi utang itu,” tambah Thomas Tjhie, Direktur Indofood CBPBerdasarkan prospektus penawaran saham perdana ICBP, ada tiga bank yang memberi utang jangka pendek perseroanKepada BCA Rp 494,461 miliar, Bank Mandiri Rp 90 miliar, dan SMBC Rp 455,75 miliar.
 
Sementara kinerja perseroan sepanjang semester pertama 2010, ICBP mencatat laba bersih sebesar Rp 825 miliarPencapaian kinerja itu menopang induk usahanya yang berhasil mencetak laba bersih Rp 1,41 triliun(far)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Buru Target Rp 40 M, Gelar Travel Fair


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler