Indonesia Cuma Sisakan Satu Wakil di Japan Superseries

Kamis, 22 September 2016 – 19:42 WIB
Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan. Foto: pbsi

jpnn.com - TOKYO - Ganda putra Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan berhasil memastikan satu tempat di perempat final Yonex Open Japan Superseries 2016.

Pada babak kedua yang digelar di Tokyo Metropolitan Gymnasium, Kamis (22/9), Hendra/Ahsan berhasil melewati adangan ganda Taiwan Chen Hung Ling/Chi Lin Wang 21-11, 16-21, 21-17.

BACA JUGA: Menpora Siap Kawal Atlet Paralimpiade Raih Juara di Tokyo

Ya, ganda unggulan kedua ini lagi-lagi harus melewati rubber game. Kali ini berdurasi 40 menit (data BWF).

Sebelumnya, di babak pertama, Hendra/Ahsan juga bermain tiga game melawan Peter Briggs/Tom Wolfenden (Inggris).

BACA JUGA: Widia, Gadis Hebat Pembawa Perunggu di Paralympic

Dengan hasil ini, Hendra/Ahsan menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang masih bertahan di turnamen berhadiah total USD 300.000 (paling kecil dibanding 13 ajang Metlife BWF World Superseries musim 2016). 

Di perempat final besok, Hendra/Ahsan akan berhadapan dengan ganda China Huang Kaixiang/Wang Yilyu. (adk/jpnn)

BACA JUGA: 3 Cabor Ini Diharapkan Sumbang Emas di ABG

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi Apresiasi Prestasi Pahlawan Olahraga di Paralimpiade 2016


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler