Indonesia vs Thailand: Teerasil Dangda sedang Panas, Lini Belakang Garuda Harus Awas

Senin, 27 Desember 2021 – 20:57 WIB
Timnas Indonesia. Foto: diambil dari pssiorg

jpnn.com, JAKARTA - Timnas Indonesia wajib mewaspadai Teerasil Dangda menjelang pertandingan leg pertama final Piala AFF 2020 saat menghadapi Thailand.

Barisan belakang skuad Garuda wajib waspada dengan Dangda karena pesepak bola berusia 33 tahun itu menjadi pemain Thailand yang paling sering membobol gawang timnas Indonesia.

BACA JUGA: Bripka Aries Pamuji Dipecat, Kariernya sebagai Polisi Tamat, Pernyataan AKBP Hery Tegas

Sepanjang menghadapi Indonesia pada Piala AFF, penyerang asal klub Sanfrecce Hiroshima itu total sudah mengemas lima gol saat jumpa Indonesia. Lima gol itu perinciannya ialah satu di Piala AFF 2008 serta empat pada edisi 2016.

Perhatian khusus perlu diberikan kepada Dangda untuk menjaga gawang Nadeo Argawinata tetap tidak kebobolan pada saat laga melawan Thailand.

BACA JUGA: Sejumlah Oknum PNS Digerebek saat Gelar Pesta Terlarang Bersama 3 Wanita Muda, Hmm

Saat ini, pemain yang telah mengemas 62 caps bersama timnas Thailand itu tengah memimpin daftar pencetak gol sementara Piala AFF 2020 dengan torehan empat gol.

Nama Dangda menjadi kandidat kuat peraih sepatu emas dibandingkan Safawi Rasid (Malaysia) dan Bienvenido Maranon (Filipina) yang memiliki torehan sama akan tetapi tim mereka sudah gugur.

BACA JUGA: Shin Tae Yong Akui Satu Hal Ini Masih Menjadi Momok Bagi Timnas Indonesia

Teerasil Dangda adalah ujian terberat pertahanan Indonesia pada saat final leg pertama Piala AFF pada Rabu (29/12) mendatang.

Didukung gelandang kreatif seperti Chanathip Songkrasin membuat mantan pemain yang pernah latihan bersama Manchester City itu nyaman di lini depan.

Menjadi tugas lumayan berat untuk Fachrudin Aryanto, Rizki Ridho serta Alfeandra Dewangga untuk mengawal Dangda. Kalau perlu untuk mengurangi pergerakan Dangda, Indonesia memasang Elkan Baggott di lini belakang.

Patut dinantikan apakah Teerasil Dangda bisa kembali merobek jala gawang timnas Indonesia atau justru dirinya frustasi mengingat pengawal ketat diberikan kepadanya sepanjang laga.(aff/mcr16/jpnn)


Redaktur : Budi
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler