Indra Sjafri Puji Sambutan di Aceh

Jumat, 06 Juni 2014 – 07:53 WIB
Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri. Foto: dok.JPNN

jpnn.com - BANDA ACEH - Pelatih Timnas U-19 Indra Sjafri menuturkan, berkunjung ke tanah Rencong, terasa istimewa bagi skuad Garuda Jaya.

Hal tersebut disampaikan Indra Sjafri, kemarin, saat jumpa pers dengan wartawan di Grapari Telkomsel Aceh.

BACA JUGA: Hadapi Timnas U-19, Aceh Ingin Ciptakan Sejarah

“Aceh betul-betul yang istimewa. Sejak dari penyambutan sampai jelang pertandingan, sambutannya luar biasa," ujar Indra Sjafri, Kamis (5/6).

Dikatakan, karena skuad U-19 di Aceh merasa nyaman, dirinya pun untuk pertama kalinya membawa semua pemain dan official dalam acara jumpa pers dan temu fans.

BACA JUGA: Balapan ke-200, Raikkonen Yakin Sukses

"Ini baru pertama kali saya membawa semua pemain dan official. Kami sangat nyaman dan diperlakukan istimewa di Aceh," tambah Indra.

Dalam kesempatan tersebut, Indra Sjafri juga memperkenalkan semua official dan skuad Garuda Jaya kepada wartawan dan fans Timnas U-19.

BACA JUGA: Daftar First Team NBA 2014, Durant dan James Teratas

Indra menyebutkan, berbagai uji coba yang dilakukan Evan Dimas dkk selama ini semata-mata untuk memberi hiburan kepada masyarakat dan berharap dukungan doa tulus dari pecinta Timnas di daerah khusunya Aceh.(maz)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Jerman Vs Armenia, Uji Keberanian Low


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler