jpnn.com, JAKARTA - Kuasa hukum Habib Rizieq Shihab, Aziz Yanuar membeberkan kondisi terkini kliennya di rumah tahanan Bareskrim Polri.
Menurut Aziz, kondisi tokoh asal Petamburan itu dalam keadaan baik dan sehat.
"Alhamdulillah. Beliau sehat bugar dan kuat selalu serta semangat," kata Aziz kepada JPNN.com, Minggu (1/8) malam.
Eks sekretaris bantuan hukum DPP FPI itu menjelaskan kegiatan Habib Rizieq di waktu luang.
BACA JUGA: Begini Reaksi Habib Rizieq soal Rencana Diperiksa Densus 88 di Kasus Munarman
"Menulis sembari diskusi agama bersama rekan-rekan lain," ujar Aziz.
Dia menambahkan Rizieq Shihab juga sedang menyelesaikan revisi disertasi yang dikoreksi pembimbingnya beberapa waktu lalu.
BACA JUGA: Info Mengejutkan dari Aziz Yanuar soal Habib Rizieq
"Menyelesaikan koreksi atas disertasi beliau tempo hari," tutur Aziz Yanuar.
Habib Rizieq terlibat dalam tiga perkara pelanggaran protokol kesehatan yakni perkara prokes di Petamburan, Megamendung, dan RS UMMI Bogor, Jawa Barat.
Ketiga perkara tersebut sudah disidangkan di PN Jakarta Timur. (cr3/jpnn)
Video Terpopuler Hari ini:
Redaktur & Reporter : Fransiskus Adryanto Pratama