Ingin Obral Pemain Asing

1 Persijap v Persipura 3

Senin, 25 Oktober 2010 – 07:12 WIB
Boas Salossa (Persipura) vs Ferly La"ala dan Anam Syahrul (Persijap). Foto: Donny Setyawan/Radar Kudus

JEPARA --  Persipura Jayapura masih aman di puncak klasemenAnak asuh Jacksen F

BACA JUGA: LPI Resmi Tantang PSSI

Tiago tersebut  mengemas 13 angka dari lima pertandingan di ajang Indonesia Super League (ISL) 2010-2011.Ini setelah Persipura mempermalukan tuan rumah Persijap Jepara dengan skor 3-1 (0-0) di Stadion Gelora Bumi Kartini (SGBK) kemarin (24/10).

Mutiara Hitam, julukan Persipura, mengawali keunggulan di menit ke-51 lewat kaki Titus Bonay
Gol itu sempat diprotes pemain karena dianggap berbau offside

BACA JUGA: Hujan Bantu Alonso Kudeta Takhta

Namun wasit Jery Eli dari Bogor tetap mengesahkannya menjadi gol.

Tertinggal satu gol, Evaldo dkk meningkatkan tekanan
Alhasil, di menit ke-65, penetrasi striker muda Persijap Risky Novriansyah yang masuk ke kotak terlarang Persipura membuahkan pelanggaran oleh pemain lawan dan berujung penalti

BACA JUGA: Palsukan Peluit, Terancam Sanksi



Kapten tim asal Kota Ukir,  julukan  jepara, Evaldo yang ditunjuk menjadi algojo sukses menjebol gawang Persipura yang dijaga kiper asal Korea Selatan, Yoo Jae-hoonSayang, hanya delapan menit kemudian, tepatnya pada menit ke-73, Boaz Solossa mampu membuat kiper Persijap Danang Wihatmoko kembali memungut bola dari gawangnya.

Unggul 2-1, Persipura tampil lebih tenangWalau serangan Persijap terus dilancarkan, namun justru Boaz yang lagi-lagi mampu memanfatkan kelemahan barisan pertahanan tim tuan rumah untuk menambah koleksi golnyaGol pun kembali lahir lewat kaki striker tim nasional itu di menit ke-75Gol yang dilesakkan setelah mengecoh kiper Danang itu sekaligus memantapkan dirinya sebagai top skor sementara dengan koleksi delapan gol.

Skor 3-1 untuk kemenangan Persipura menjadi hasil akhir dalam pertandingan ituBagi Persijap, hasil pertandingan itu semakin membenamkan posisi di klasemen sementaraSebaliknya, Persipura justru makin kokoh di puncak klasemen.

Mimpi buruk belum bisa lepas dari tim Persijap dalam menjalani kompetisi Djarum Indonesia Super League (ISL) 2010-2011Di pertandingan kelima, Minggu (24/10), tim Laskar Kalinyamat takluk di tangan tim tamu Persipura Jayapura 1-3 (0-0).Dengan kelakalahannya itu, tim kebanggaan warga Jepara ini masih mendekam di dasar klasemen dengan hanya mampu meraih satu poin dari lima pertandingan yang telah dijalani

Pelatih Persijap Suimin Diharja setelah  pertandingan mengakui timnya kalah kelas dibanding tim tamu"Kami akui Persipura lebih baikSementara Persijap sedang banyak masalahAbsennya Enjang Rohiman, menjadikan tidak punya banyak pilihan pemain di lini tengah," ungkapnya.

Mengomentari permainan tenaga asingnya, Suimin mengaku justru tak berharap banyak dengan kontribusinya"Kalau ada yang mau beli, akan saya jual itu pemain asingDiobral lah," ujarnya.

Selain itu, kekalahan atas tim berjuluk Mutiara Hitam itu menjadi kekalahan kedua Suimin setelah dipercaya menggantikan posisi Diva Alves sebagai pelatih kepalaKekalahan pertamanya terjadi saat meladeni tuan rumah Arema Indonesia (20/10) dengan skor 0-2.

Pelatih Persipura Jacksen F Tiago tetap merendah meski timnya mampu memetik poin penuh atas tuan rumahMenurutnya, pertandingan melawan Persijap merupakan pertandingan beratMenurutnya, meski timnya menang, namun para pemain butuh kerja keras untuk membawa pulang tiga poin(han/aji/jpnn/diq)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ferrara Besut Italia U-21


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler