Ini 3 Kandidat Pemain Terbaik Liga 1 2018, Anda Setuju?

Kamis, 06 Desember 2018 – 17:06 WIB
Liga 1. Foto: liga-indonesia

jpnn.com, JAKARTA - PT Liga Indonesia Baru mengeluarkan daftar kandidat pemain terbaik kompetisi Liga 1 2018, Rabu (5/12).

Daftar tersebut berdasarkan hasil evaluasi dan rapor penampilan pemain selama satu musim yang dipantau langsung oleh tim technical study group (TSG).

BACA JUGA: Goran Gancev Pasrah Menunggu Kesempatan

Salah seorang anggota TSG, Sudirman menyebutkan bahwa banyak pertimbangan untuk menentukan kandidat pemain terbaik di Liga 1 2018. Salah satunya adalah pemain tersebut penampilannya harus konsisten pada high level.

Kemudian si pemain juga menjadi role model di dalam tim, menonjol, dan memiliki leadership. “Dia harus secara konsisten memperlihatkan sikap positif dan antusias dalam tim,” kata Sudirman di laman resmi Liga Indonesia.

BACA JUGA: Persija vs Mitra Kukar: Jakmania Siapkan Kejutan

Selain kandidat pemain terbaik, tim TSG juga menginformasikan beberapa nama yang masuk dalam kandidat pelatih terbaik pemain muda terbaik Liga 1 2018.

“Sama dengan penentuan kandidat pemain terbaik, di kategori kandidat pelatih dan pemain muda terbaik, banyak pertimbangan yang harus kami perhatikan. Semuanya tak mudah dan prosesnya panjang,” ujar Sudirman. (li/jpnn)

BACA JUGA: Liga 1 2018: Jadwal Resmi Persija vs Mitra Kukar di SUGBK

Kandidat Pemain Terbaik
Rohit Chand Persija Jakarta
Willem Jan Pluim PSM Makassar
David Aparecido da Silva Persebaya Surabaya 

Kandidat Pemain Muda Terbaik
Hansamu Yama Pranata Barito Putera
Osvaldo Ardiles Hay Persebaya Surabaya
Febri Hariyadi Persib Bandung

Kandidat Pelatih Terbaik
Robert Rene Albert PSM Makassar
Mario Gomez Persib Bandung
Stefano Cugurra Persija Jakarta

BACA ARTIKEL LAINNYA... Borneo FC Vs PS Tira: Merancang Happy Ending


Redaktur & Reporter : Adek

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler