Ini Agenda Kongres PSSI 8 Januari

Senin, 26 Desember 2016 – 10:19 WIB
Ilustrasi. Foto: dok/JPNN.com

jpnn.com - JPNN.com - Kongres Tahunan PSSI pada 8 Januari 2017 di Bandung, Jawa Barat, mengagendakan beberapa kegiatan. Total ada 13 agenda yang akan dibahas dalam forum tertinggi otoritas sepak bola Indonesia tersebut.

Salah satunya adalah dalam agenda nomor 8, yang terdiri dari empat poin. Agenda ini sejatinya adalah pengulangan dari apa yang telah dibahas oleh PSSI pada Kongres 2016 lalu.

BACA JUGA: Hanya Dua Pelatih asal Indonesia Dikirim ke Thailand

"8. Penyampaian penyelesaian dan keputusan terhadap agenda yang tertunda dalam Kongres PSSI 10 November 2016: a) Mengesahkan, memberhentikan sementara, atau memberhentikan anggota. b) Penerimaan/penolakan, terhadap permohonan 7 klub bermasalah c) Pengampunan terhadap sanksi Perseorangan. d) Penyelesaian sengketa Asosiasi Pemain Sepak Bola," tulis PSSI dalam undangan agenda.

Sebelumnya, Kongres PSSI sempat sempat memastikan bakal membahas dan mengesahkan status Persebaya Surabaya untuk berkompetisi di kompetisi resmi PSSI kembali. Namun, kongres membatalkan pembahasan itu dan mengalihkannya dalam kongres tahunan 8 Januari. 

BACA JUGA: Tak Lengkap, Komite Ad Hoc Tetap Jalan Sambil Tunggu Pemerintah


Agenda Kongres Tahunan Pertama PSSI 2017

1. Roll call
2. Pernyataan Kongres Tahunan PSSI Tahun 2017 telah diadakan dan dilaksanakan sesuai dengan ketentuan Statuta PSSI
3. Persetujuan terhadap agenda
4. Pidato Ketua Umum
5. Penunjukan Anggota untuk memeriksa berita acara
6. Penunjukan Anggota penghitungan suara
7. Persetujuan terhadap berita acara kongres sebelumnya
8. Penyampaian penyelesaian dan keputusan terhadap agenda yang tertunda dalam Kongres PSSI 10 November 2016:
a. Mengesahkan, memberhentikan sementara, atau memberhentikan anggota
b. Penerimaan/penolakan, terhadap permohonan 7 klub bermasalah
c. Pengampunan terhadap sanksi Perseorangan
d. Penyelesaian sengketa Asosiasi Pemain Sepak Bola
9. Paparan dan Pengesahan Program Kerja PSSI 2017
10. Paparan dan Pengesahan Rancangan Anggaran PSSI 2017
11. Pengesahan Auditor Independen
12. Pengesahan Personalia Badan Yudisial:
a. Komite Etika
b. Komisi Disiplin
c. Komisi Banding
13. Hal-hal yang diusulkan oleh Anggota atau Exco PSSI

BACA JUGA: Pelatih Muda Ini Dibuang PSSI, Kini Malah Jadi Direktur Pembinaan di Klub Bahrain

BACA ARTIKEL LAINNYA... PSSI Pesimistis Hadapi Uji Coba Timnas


Redaktur & Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
PSSI  

Terpopuler