jpnn.com - JAKARTA - Musisi sekaligus ketua seni budaya Nahdlatul Ulama Ahmad Dhani menyerukan keluarga besar TNI mendukung pasangan calon presiden dan wakil presiden Prabowo Subianto-Hatta Rajasa di Pemilu Presiden 9 Juli 2014 nanti.
Ditanya alasannya menyerukan agar TNI dan keluarga memilih Prabowo-Hatta, Dhani menilai disayangkan jika TNI tidak mendukung satu-satunya capres berlatar belakang tentara tidak didukung.
BACA JUGA: Honorer K2 Bukan Bodong Deadline Pemerintah Akhir Mei
"Eman (sayang), satunya TNI maju di Pilpres tidak didukung. Calon lain tidak ada yang dari TNI," kata Dhani saat konferensi pers di Rumah Polonia, Jakarta Timur, Rabu (21/5).
Dhani mengaku tidak mengapa jika fatwanya tersebut tidak ditanggapi oleh keluarga TNI. Sebab, sebagai pendukung Prabowo-Hatta, dirinya hanya memberikan fatwa.
BACA JUGA: Jokowi-JK Belum Punya Visi Misi, Partai Pengusung Dimintai Saran
"Saya memberi fatwa enggak apa-apa dong. Fatwa MUI saja tidak wajib diikuti semua umat Islam. Jadi mau mendukung atau tidak kita serahkan ke TNI," tandasnya.(fat/jpnn)
BACA JUGA: Ahmad Dhani Serukan TNI Dukung Prabowo-Hatta
BACA ARTIKEL LAINNYA... Sukses Kendalikan Inflasi, Tiga Provinsi Diganjar TPID Award
Redaktur : Tim Redaksi