Ini Alasan Kepala Basarnas Ogah Beber Anggaran

Selasa, 13 Januari 2015 – 13:59 WIB
Heli milik Basarnas yang ikut dalam upaya pencarian dan evakuasi korban AirAsia QZ8501. Foto: Jawa Pos/dok.JPNN

jpnn.com - JAKARTA - Kepala Basarnas Marsdya F.H Bambang Soelistyo masih bungkam soal anggaran operasi SAR AirAsia QZ8501.

Bahkan di depan anggota DPR pun ia enggan mengungkapkan berapa banyak uang yang telah dihabiskan sampai saat ini.

BACA JUGA: Jokowi jadi Sasaran Aksi Honorer K2

"Ketemu DPR saja tidak saya sampaikan soal anggaran tadi," kata Soelistyo saat ditemui usai rapat dengan Komisi V DPR di Jakarta, Selasa (13/1).

Belum rampungnya operasi menjadi alasan Soelistyo memilih bungkam. Menurutnya, sebelum operasi berakhir pihaknya tidak akan menghitung jumlah pengeluaran.

BACA JUGA: Menteri Susi Mengaku Akan Disantet

Namun ia pastikan bahwa seluruh pengeluaran telah dicatat secara lengkap. Ia berjanji akan melaporkannya setelah operasi resmi dihentikan.

"Kalau sekarang belum ada angkanya. Yang jelas bisa nanti pasti semua dilaporkan," ujarnya.

BACA JUGA: Kepala Basarnas Tunggu KNKT Soal Penemuan CVR

Dalam rapat dengan Komisi V DPR, Soelistyo memang tidak menyebutkan pengeluaran untuk operasi pencarian yang telah berlangsung 17 hari itu.

Ia hanya menyebutkan bahwa anggaran yang ada masih cukup. Termasuk untuk bahan bakar minyak (BBM) yang menjadi komponen pengeluaran terbesar. (dil/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Bamsoet Yakin Mega Intervensi Jokowi Tunjuk Budi Gunawan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler