Ini Bukti Kubu Prabowo Serius Garap Jateng

Jumat, 08 Februari 2019 – 22:23 WIB
Wakil Ketua Umum Gerindra Ferry Juliantono. Foto: dok.JPNN

jpnn.com, SOLO - Badan Pemenangan Nasional (BPN) pasangan calon presiden Prabowo Subianto-Sandiaga Salahudin Uno menggelar rapat konsolidasi di Solo, Jawa Tengah, Jumat (8/2). Rapat dipimpin Ketua BPN Prabowo-Sandi, Djoko Santoso.

Juru Bicara BPN Prabowo-Sandi, Ferry Juliantono mengatakan, rapat yang digelar tertutup merupakan lanjutan dari rapat-rapat yang sebelumnya digelar di Jakarta, membahas langkah-langkah pemenangan pasangan capres nomor urut 02.

BACA JUGA: Hoaks Ratna Sarumpaet Blunder Terbesar Kubu Prabowo

"Rapat konsolidasi ini dilaksanakan tertutup karena membicarakan langkah-langkah pemenangan di sisa hari menjelang 17 April nanti. Konsolidasi ini juga diharapkan akan memantapkan langkah yang akan dilakukan partai koalisi, serta relawan untuk seluruh wilayah termasuk Jawa Tengah," ujar Ferry.

Menurut Wakil Ketua Umum Partai Gerindra ini, rapat rencananya digelar di posko BPN Prabowo-Sandi Solo. Namun karena jumlah peserta rapat melebihi kapasitas, rapat akhirnya digelar di Hoter Lor-In Solo.

BACA JUGA: Kubu Prabowo: Revisi UU ITE untuk Lindungi Rakyat dari Penguasa

"Ya itu pertimbangannya karena jumlah banyaknya yang hadir dan di posko tidak memungkinkan, kami pindah tempat rapat," katanya.

Lebih lanjut Ferry mengatakan, rapat BPN di Solo menunjukkan keseriusan bahwa pendukung Prabowo-Sandi menyeluruh di Pulau Jawa, termasuk Jawa Tengah.

BACA JUGA: BPN: Rezim Ini Menggunakan Hukum Untuk Memenjarakan Rakyat

"Ada Pak Fuad Bawazier, Bu Rachmawati Soekarnoputri, ada Pak Sudirman Said, ada Mas Hanafi Rais, Pak Ferry Mursyidan Baldan dan seluruh direktorat BPN," pungkas Ferry. (gir/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Analisis Prof Romli soal Kasus Ratna dan Kemungkinan Tersangka Lain


Redaktur & Reporter : Ken Girsang

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler