jpnn.com - Flek hitam bisa terjadi karena beberapa hal, mulai dari bekas jerawat, dermatitis (luka yang sembuh dan meninggalkan bekas), paparan sinar matahari, KB, kehamilan, sampai penuaan.
Namun tak perlu khawatir berlebihan, karena ada beragam cara untuk mengatasi flek hitam, mulai dari obat-obatan, krim, peeling kimia, mikrodermabrasi, hingga laser.
BACA JUGA: Orang Dalam Kondisi Mabuk, Kenapa Bisa Berkata Lebih Jujur?
Selain harganya yang relatif mahal, pengobatan tersebut memiliki efek samping tertentu.
Karena itu, banyak orang mencoba berbagai cara untuk menghilangkan flek hitam secara alami.
BACA JUGA: 7 Manfaat Main Sepatu Roda untuk Kesehatan, Nomor 4 Diincar Para Pediet
Resep alami lebih disukai karena memiliki efek samping yang lebih minimal, natural, dan menawarkan harga yang lebih rendah.
Berikut bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk menghilangkan flek hitam.
BACA JUGA: Simak Saran Psikolog Gracia dalam Memilih Calon Suami
1. Lidah Buaya
Lidah buaya memiliki nama latin aloe vera. Tanaman ini dipercaya dapat membantu mengatasi flek hitam karena mengandung zat aloesin.
Selain itu, tanaman yang dapat diolah menjadi minuman kesehatan ini dapat membantu mengatasi keriput, stretch mark, dan penyembuhan luka.
Sebelum tidur, Anda dapat mengoleskan lidah buaya ke bagian wajah yang terdapat flek hitam, lalu bilas dengan air hangat keesokan harinya.
Ulangi setiap hari sampai flek hitam memudar.
2. Akar Manis
Ekstrak akar manis atau licorice merupakan tanaman yang bermanfaat untuk memudarkan flek hitam.
Kandungan utama dari akar manis adalah glabridin. Kandungan tersebut mampu menghambat pembentukan sel pigmen di kulit. Efek samping yang ditimbulkan dari pemakaiannya pun minimal.
Saat ini juga sudah banyak produk skincare yang menggunakan akar manis sebagai kandungannya. Anda dapat mencoba dan menggunakannya secara teratur.
3. Raspberry
Sama seperti akar manis, raspberry juga dapat menghambat pembentukan sel pigmen di kulit. Raspberry mengandung zat tiliroside yang kerap menjadi bahan baku krim untuk mengatasi flek hitam.
Selain itu, senyawa antioksidan dan zat asam alfa hidroksi (AHA), seperti asam glikolat, sitrat, laktat, malat, serta tartrat, juga dapat Anda temukan di dalam buah beri. AHA telah dikenal sebagai bahan pencerah alami yang telah terbukti khasiatnya.
4. Pepaya
Selain baik untuk kesehatan pencernaan, Anda bisa menggunakan pepaya sebagai bahan untuk menghilangkan flek hitam secara alami. Kandungan sifat pemutih di dalam pepaya membuat buah ini baik digunakan untuk mengatasi flek hitam.
Untuk mengaplikasikannya ke wajah, Anda dapat menghaluskan pepaya terlebih dahulu. Lalu, oleskan ke wajah dan diamkan 20-30 menit. Setelah itu bersihkan dengan air hangat.
5. Mulberry
Tanaman mulberry mengandung zat mulberroside F. Zat ini berperan menghambat pembentukan pigmen melanin yang dapat menyebabkan flek hitam. Karena itu, banyak krim kecantikan yang menggunakan buah mulberry sebagai salah satu bahan aktifnya.
Sama dengan pepaya, Anda juga dapat menghaluskan dahulu buah mulberry sebelum dioleskan ke wajah. Untuk hasil maksimal, oleskan buah mulberry ke wajah secara rutin sebanyak 2-3 kali seminggu.
6. Kunyit
Siapa sangka, bumbu dapur yang satu ini dapat Anda gunakan sebagai cara untuk menghilangkan flek hitam secara alami. Bumbu yang berwarna kuning ini mampu memperbaiki warna kulit yang tidak merata dan memberikan kilau wajah yang sehat.
Cara menggunakannya cukup mudah, campurkan dua sendok makan bubuk kunyit ke dalam air, lalu oleskan ke seluruh wajah secara merata. Setelahnya, cuci wajah hingga bersih menggunakan air hangat.
7. Nanas
Buah nanas yang rasanya enak kerap dijadikan bahan isian roti dan kue kering. Tak hanya itu, nanas ternyata mengandung 18 jenis senyawa fenolik dan dua jenis senyawa sulphur. Kandungan-kandungan tersebut dapat mengatasi flek hitam.
8. Minyak Primrose
Minyak primrose (evening primrose oil) mengandung zat yang menghambat pembentukan pigmen melanin. Melanin adalah senyawa pigmen yang bisa mengakibatkan flek hitam di kulit.
Selain itu, minyak primrose dikenal mampu mengatasi masalah kulit lainnya seperti jerawat dan kulit kering. Kandungan gamma-linolenic acid (GLA) dalam evening primrose oil bisa membantu menjaga kulit agar tidak mengalami peradangan.
9. Tomat
Sebuah studi yang diterbitkan dalam The British Journal of Dermatology menemukan bahwa kandungan likopen dari pasta tomat mampu mencerahkan dan melindungi kulit dari bahaya sinar ultraviolet maupun radikal bebas lainnya.
Selain mengoleskan ke wajah, Anda juga dapat mengonsumsi tomat untuk menghilangkan flek hitam di wajah.
Selain mendapatkan wajah yang cerah, tubuh pun sehat terlindungi dari efek radikal bebas.
10. Kentang
Kentang mengandung nutrisi penting, seperti kalium, vitamin B6, seng, fosfor dan vitamin C. Kentang merupakan bahan alami yang bagus untuk mengatasi flek hitam di wajah.
Kandungan nutrisi kentang memiliki sifat pengelupasan yang membantu menyingkirkan sel kulit mati dan mempercepat pertumbuhan sel kulit baru.
Bila ingin menggunakan kentang sebagai cara menghilangkan flek hitam secara alami, Anda dapat memotongnya secara tipis, basahi dengan air, lalu tempelkan ke wajah selama 10-15 menit.
11. Oatmeal
Siapa yang suka makan oatmeal saat sarapan? Tak disangka, ternyata bahan alami ini bisa Anda gunakan untuk menghilangkan flek hitam secara alami. Oatmeal memiliki sifat antiinflamasi dan antioksidan yang baik untuk mencerahkan kulit.
Yang perlu Anda lakukan hanyalah dengan mencampurkan oatmeal dengan madu dan susu. Lalu, oleskan ke wajah menjadi masker. Setelahnya, bilas dengan air hangat.
12. Cuka Apel
Cara menghilangkan flek hitam secara alami lainnya adalah dengan cuka apel. Cuka apel telah dikenal memiliki beragam kandungan yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh dan kecantikan kulit.
Cuka sari apel mengandung asam asetat yang menurut penelitian dapat meringankan pigmentasi. Kandungan tersebut mampu mendorong pembentukan sel kulit yang baru, mengecilkan pori-pori, dan menghilangkan flek hitam.
13. Ekstrak Teh Hijau
Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak teh hijau memiliki efek untuk mengatasi flek hitam.
Anda bisa mendapatkan manfaat tersebut dengan cara menyeduh kantong teh hijau ke dalam air panas selama 3-5 menit.
Lalu, keluarkan dan dinginkan kantong tehnya. Setelah dingin, tempel dan gosokkan kantong teh ke kulit, ulangi sebanyak dua kali sehari.
14. Susu
Susu, buttermilk, dan yogurt terbukti dapat memperbaiki warna tidak merata dan flek hitam di kulit.
Kandungan asam laktat tinggi dan berbagai vitamin di dalam produk susu merupakan zat yang berperan untuk meningkatkan kesehatan kulit.
Untuk mendapat manfaatnya, cukup dengan merendam kapas ke dalam buttermilk, lalu oleskan ke seluruh wajah atau bagian yang terdapat flek hitam. Biarkan mengering sekitar 20 menit, lalu bilas dengan air bersih. Ulangi cara ini setiap hari untuk hasil yang maksimal.(klikdokter)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Benarkah Madu Bisa Menyuburkan Kandungan?
Redaktur & Reporter : Yessy