Ini Dugaan Kapolda tentang Kebakaran RS TNI AL

Selasa, 15 Maret 2016 – 17:03 WIB
Tito Karnavian. Foto: JPNN

jpnn.com - JAKARTA – Polda Metro Jaya belum bisa menyimpulkan penyebab kebakaran di ruang udara bertekanan tinggi (RUBT) Rumah Sakit Dr. Mintoharjo Angkatan Laut, Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Senin (14/3).

Kapolda Metro Jaya Tito Karnavian mengatakan, pusat laboratorium (puslabfor) Polri dan satuan tugas (satgas) masih menginvestigasi pemicu kebakaran tersebut.‎ "Jangan saya digiring harus ambil kesimpulan, labfor sedang bekerja dulu," terang Tito di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Selasa (15/3).

BACA JUGA: TNI AL Bentuk Satgas Investigasi Kebakaran di RS DR. Mintoharjo

Namun, pria yang baru saja ditunjuk sebagai Kepala Badan Nasional Penanggulangan Teroris (BNPT) itu sedikit berspekulasi. ‎"Siapa tahu ada yang bawa korek gas atau handphone itu juga berbahaya," imbuh Tito.

Meski begitu, Tito mengaku enggan terburu-buru menyimpulkan penyebab kebakaran tersebut. "Tapi kita jangan berandai-andai dulu. Tunggu hasil penyelidikan saja," tegas mantan Kepala Detasemen Khusus 88 Antiteror itu.

BACA JUGA: Hati-hati! Rasionalisasi PNS Menyangkut Urusan Perut

Sebagaimana diketahui, kebakaran itu menewaskan empat orang. Salah satunya ialah mantan Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol (Purn) Abubakar Nataprawira. ‎(mg4/jpnn)

BACA JUGA: 3.287 PNS Terancam Kena Rasionalisasi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Desy Ratnasari Kagumi Karakter Adhyaksa Dault


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler