Ini Harus Dilakukan Pertamina Agar jadi Perusahaan Energi Kelas Dunia

Senin, 05 Desember 2016 – 18:49 WIB
Ilustrasi. Foto dok JPNN.com

jpnn.com - JAKARTA - PT Pertamina saat ini terus mengarah menuju perusahaan energi kelas dunia.

Guna menjadi perusahaan minyak dan gas bumi kelas dunia, Pertamina menetapkan strategi jangka panjang perusahaan, yakni Aggressive in Upstream, Profitable in Downstream.

BACA JUGA: Penurunan Harga Gas Tidak Bisa Hanya Lewat Aturan

Pemerhati energi Fahmy Radhi mengatakan, Pertamina sedang mengarah menjadi perusahaan energi kelas dunia. Karena itu, sejumlah langkah harus dijalankan untuk mewujudkan hal itu.

“Pertama, Pertamina harus aktif ekspansi investasi di lahan migas di luar negeri. Tahap awal dilakukan dengan akuisisi lahan migas yang sudah berproduksi. Kedua, Pertamina diberikan keistimewaan untuk menguasai dan mengusahakan lahan migas di dalam negeri,” kata Fahmy di Jakarta, Senin (5/12).

BACA JUGA: Menhub Cek Progres KA Bandara dan DDT Manggarai

Ketiga, Pertamina mesti ditunjuk menguasai aset melalui monetasi. Hal itu bertujuan menaikkan international leverage Pertamina.

“Selain itu meminimkan intervensi berlebihan dalam organisasi, penambahan direksi, juga dalam pengambilan keputusan corporate actions,” katanya.

BACA JUGA: LLP KUKM dan PUM Belanda Gelar Bimbingan Teknis buat UKM

Di samping itu, pemerintah dan DPR mesti memberikan keleluasaan kepada Pertamina untuk memanfaatkan keuntungan yang diperoleh BUMN tersebut.

"Pemerintah dan DPR tidak boleh lagi menjadikan Pertamina sebagai 'sapi perah' dan penyetor dividen untuk APBN. Berikan kesempatan kepada Pertamina menggunakan dividen untuk melakukan ekspansi, terutama ekspansi pada lahan migas di luar negeri," tandas Fahmy.(chi/jpnn)

 

BACA ARTIKEL LAINNYA... Hero Group Makin Intensif Berdayakan Petani Lokal


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler