Ini Lho Alasan Kenapa Seprai Hotel Berwarna Putih

Jumat, 22 Januari 2021 – 07:54 WIB
LPP Garden Hotel kembali hadir dengan misi move up (bangkit) melalui rebranding, peningkatan kualitas pelayanan dan kenyamanan. Foto dok LPP Garden Hotel Yogyakarta

jpnn.com, JAKARTA - PERNAHKAH Anda bertanya-tanya mengapa hotel hanya menyediakan seprai dan handuk putih?

Ternyata, pemilihan warna putih untuk seprai hotel bukan tanpa alasan.

BACA JUGA: Panitia Australian Open 2021 Sibuk Cari Hotel Karantina

Menurut laman Genpi.co, pemilihan warna seprai putih didasari oleh berbagai faktor, salah satunya adalah kebersihan.

Seprai putih disebut sebagai cara terbaik untuk menunjukkan bagaimana standar kebersihan hotel.

BACA JUGA: Menaruh Sabun di Bawah Seprai? Hadehhhh....

Selain seprai, biasanya handuk hotel juga menggunakan warna putih.

Tujuannya, untuk memberikan kemudahan para petugas saat mencuci seprai dan handuk.

BACA JUGA: Atasi Kolesterol Tinggi, Ini Manfaat Minum Air Rebusan Lemon dan Bawang Putih

Jika seprai atau handuk putih terdapat noda, pasti kamu akan langsung berpikir bila kebersihan hotel itu buruk, begitu juga sebaliknya.

Ini juga menjadi cara efektif untuk menemukan kotoran yang menempel di seprai atau handuk.

Selain itu, seprai putih juga merupakan warna netral yang cocok untuk dikombinasikan dengan interior kamar berwarna apa pun.

Tak hanya itu, penggunaan seprai warna putih juga bisa memberikan kesan mewah dan elegan.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany Elisa

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler