Ini Manfaat Telur Yang Perlu Anda Ketahui

Selasa, 27 Oktober 2015 – 10:37 WIB
FOTO: India Times

jpnn.com - Telur adalah salah satu makanan yang paling mudah untuk ditemui di mana-mana. Baik itu telur dari ayam maupun telur bebek. Tapi tahukah Anda bahwa telur yang Anda biasa konsumsi sehari-hari memiliki banyak manfaat dan kegunaan yang baik untuk tubuh?

Ingin tahu lebih banyak mengenai manfaat telur? Simak penjelasan lengkapnya di bawah ini, seperti dilansir laman India Times, Senin (26/10).

BACA JUGA: Olahraga Teratur Sebelum kehamilan Bisa Mencegah Nyeri Panggul

1. Protein

Setiap telur mengandung sekitar 6 gram protein. Bahkan telur adalah salah satu sumber protein yang terbaik kualitas tinggi. Telur mengandung sekitar 40 jenis protein yang dibutuhkan untuk metabolisme tubuh manusia dan mudah dicerna.

BACA JUGA: AWAS! Ini Bahaya Stres di Tempat Kerja

2. Meningkatkan kesehatan tulang

Telur mentah mengandung Vitamin A, D, E dan B 12. Kuning telur mengandung vitamin D yang membantu melindungi tulang kita.

BACA JUGA: Khusus Penderita Penyakit Kronis, Ini Manfaat Tai Chi Bagi Anda

3. Memberikan energi

Telur mentah merupakan sumber yang kaya elemen penting seperti Riboflavin, vitamin B kompleks, yang penting untuk produksi energi metabolik.

4. Mengurangi risiko kanker payudara

Sebuah penelitian baru menemukan bahwa wanita yang mengonsumsi jumlah tinggi kolin, nutrisi berlimpah yang terdapat dalam telur, 24 persen lebih kecil kemungkinannya untuk mendapatkan kanker payudara.

5. Memiliki kalori lebih sedikit

Sebuah kuning telur besar mengandung sekitar 210 miligram kolesterol dan 5 gram lemak. Studi menunjukkan bahwa makan satu telur sehari-hari tidak meningkatkan potensi Anda untuk terkena tekanan darah tinggi dan serangan jantung. Salah satu alasan untuk ini adalah karena sebagian besar lemak dalam kuning telur adalah lemak jenuh dan baik untuk kesehatan Anda.

Lemak seperti asam oleat dan linoleat bisa mengurangi lemak dari makanan dan penyerapan kolesterol dalam usus Anda. Telur bisa menjadi pilihan yang sangat baik untuk diet. Karena kemampuan mereka untuk membuat Anda merasa kenyang lebih lama dan juga makan telur untuk sarapan bisa menurunkan berat badan dan mengurangi risiko obesitas.

6. Penglihatan yang lebih baik

Lutein dan zeaxanthin adalah dua antioksidan yang ditemukan dalam kuning telur yang memiliki manfaat besar bagi kesehatan mata. Konsumsi telur sekali sehari mencegah degenerasi makula karena kandungan karotenoid didalamnya.

7. Kaya kolin

Kolin merupakan nutrisi penting yang sangat penting untuk ibu hamil dan menyusui karena memberi kontribusi untuk perkembangan otak dan memori.

8. Meningkatkan HDL

HDL adalah singkatan dari high density lipoprotein. HDL sering dikenal sebagai kolesterol baik. Orang-orang yang memiliki tingkat lebih tinggi dari HDL biasanya memiliki risiko lebih rendah terkena penyakit jantung, stroke dan berbagai masalah kesehatan. Makan telur adalah cara yang bagus untuk meningkatkan HDL.

9. Menurunkan tekanan darah tinggi

Peptida dalam telur terbukti membantu menurunkan tekanan darah tinggi.(fny/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... BACA: Jahe Ternyata Ampuh Menyembuhkan Penyakit Ini


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler