Ini Motif Pelaku Serang Ustaz Abu Sahid di Batam

Senin, 27 September 2021 – 18:45 WIB
Ilustrasi - Garis Polisi. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, BATAM - Penyidik Polda Kepulauan Riau (Kepri) telah melakukan pemeriksaan mendalam terhadap H, pelaku penyerangan Ustaz Abu Sahid Chaniago di Batam.

Kabid Humas Polda Kepri Kombes Harry Goldenhart mengatakan motif pelaku menyerang Ustaz Abu Sahid tidak suka terhadap kegiatan keagamaan.

BACA JUGA: Jangan Anggap Remeh Kasus Penyerangan Ustaz di Sejumlah Daerah!

"Pelaku ini tidak suka dengan kegiatan ceramah agama," kata Harry Goldenhart ketika dikonfirmasi, Senin (27/9).

Menurutnya, H juga sudah diperiksa mendalam oleh tim dokter.

BACA JUGA: Habib Aboe: Penyerangan terhadap Ustaz tidak Boleh Diremehkan

Hal tersebut demi memastikan H mengalami gangguan jiwa atau waras.

“Keterangan dokter yang pernah merawat di RSJ Aceh dinyatakan sembuh secara klinis dan tinggal minum obat saja," jelas Harry Goldenhart.

BACA JUGA: Banyak Ustaz jadi Korban Penyerangan, Novel Bamukmin Serukan Hal Ini

Atas perbuatannya, tersangka N dijerat dengan Pasal 351 ayat 1 dan 4 juncto Pasal 352 dengan ancaman pidana penjara 2 tahun 8 bulan.

N menyerang Ustaz Abu Sahid Chaniago berceramah di Masjid Baitusyakur, Batuampar, Batam pada Senin (20/9) sekitar pukul 11.15 WIB.

Dalam video yang beredar, puluhan ibu-ibu pengajian yang sedang mendengarkan ceramah berteriak histeris melihat peristiwa tersebut. (cuy/jpnn)


Redaktur : Dedi Yondra
Reporter : Elfany Kurniawan

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler