Ini Pesan Tegas Iwan Bule Setelah Timnas U-19 Kalah 0-7 dari Korsel

Jumat, 25 Maret 2022 – 20:50 WIB
Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan alias Iwan Bule. Foto: Ricardo/JPNN.com.

jpnn.com, JAKARTA - Ketua Umum PSSI M Iriawan langsung mengeluarkan pesan tegas setelah Timnas Indonesia U-19 kalah telah 0-7 melawan Korea Selatan dalam laga uji coba di Daegu Auxiliary Stadium, Korsel, Jumat (25/3) petang. 

Iwan Bule, panggilan akrab M Iriawan, meminta para pemain Timnas U-19 Indonesia agar bisa berjuang lebih baik lagi.

BACA JUGA: Timnas Indonesia U-19 Babak Belur di Tangan Korea Selatan

"Pemain harus lebih kerja keras, disiplin, dan meningkatkan kemampuan selama pemusatan latihan di Korea Selatan," ucapnya sebagaimana dilansir dari situs PSSI, Jumat (25/3).

Dalam laga ini, kata Iwan Bule, Timnas U-19 Indonesia kualitasnya memang masih jauh di bawah Korsel. 

BACA JUGA: Ada Kabar Terbaru dari Timnas Indonesia U-19 di Korea Selatan, Ternyata

Oleh karena itu, kekalahan di pertemuan ini harus dijadikan pelajaran agar dalam pertemuan kedua pada 29 Maret nanti bisa lebih baik lagi.

“Kita (Timnas U-19) mendapatkan pelajaran berharga melawan Korsel yang notabene kemampuan mereka di atas kita,” tuturnya.

BACA JUGA: Iwan Bule: Tidak Ada Tempat di Timnas Indonesia U-19 Bagi Pemain yang Indisipliner

Tidak hanya itu, Iwan Bule menilai Shin Tae Yong selaku pelatih seharusnya sudah mendapat gambaran kondisi Skuad Garuda Nusantara saat ini. 

"Pelatih Shin Tae Yong juga mendapatkan gambaran bahwa tim U-19 harus ditingkatkan lagi kemampuannya. Memang butuh waktu," kata purnawirawan Polri berpangkat komisaris jenderal itu. (dkk/jpnn)


Redaktur : Boy
Reporter : Muhammad Amjad

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler