jpnn.com, JAKARTA - Brigadir Yosua Hutabarat atau sering disebut Brigadir J, bukanlah polisi asing buat Irjen Ferdy Sambo.
Penulis artikel kondang di tanah air Dahlan Iskan pernah menulis tentang Yosua dan Ferdy.
BACA JUGA: CCTV di Rumah Irjen Ferdy Sambo Ternyata Rusak
Berdasar penelusuran Dahlan, Brigadir J sudah lama menjadi ajudan Ferdy Sambo. Sejak Pak Sambo masih berpangkat Kombes, naik menjadi bintang satu, dan jenderal bintang dua.
Menurut ayah Brigadir J, Samuel Hutabarat, anaknya sangat perhatian kepada Ferdy Sambo dan istri.
BACA JUGA: Profil Brigadir J, Polisi yang Setia sama Pacar dan Irjen Ferdy Sambo
Samuel mengatakan saat menuntaskan liburan Natal, anaknya kembali ke Jakarta dengan membawa banyak buah tangan untuk Irjen Sambo dan nyonya.
Tanggal 5 Januari 2022 Yosua kembali ke Jakarta. "Dia membeli banyak sekali oleh-oleh khas Jambi untuk bapak dan ibu," kata Samuel.
BACA JUGA: Begitu Berat Ancaman Diterima Brigadir J sebelum Kematiannya, Diceritakan kepada Sang Ibu
Bapak dan ibu yang dimaksud adalah Irjen Ferdy Sambo dan istri. "Ongkos bagasinya saja Rp 2 juta," kata Samuel.
Dari keterangan ibu Brigadir J, Rosti Simanjuntak, tersirat pula hubungan Ferdy Sambo dengan Brigadir J bukan sekadar ajudan dengan perwira tinggi saja.
Jambi Ekspres (Disway) pada Selasa (26/7) menyebutkan, Rosti mengungkap rencana pernikahan anaknya dengan Vera Simanjuntak sudah diketahui Irjen Ferdy Sambo.
Rosti menyiratkan Ferdy Sambo menawarkan diri untuk menikahkan Brigadir J dengan Vera.
"Sampai ada permohonan ibu dan bapak itu, tidak akan melepaskanmu (Brigadir J) sampai menikah. Kalaupun menikah, mereka yang menikahkan," kata Rosti.
Konon Ferdy Sambo juga tak ingin melepas sang ajudan, sehingga menawarkan tinggal di rumah bersama keluarganya selepas Brigadir J menikah.
"Kalau bisa calonmu, nak, harus sama mereka," kata Rosti saat di samping peti mati sang anak. (disway/je/jpnn)
Jangan Lewatkan Video Terbaru:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Ssst, Pria Ini Sudah Tahu Proses Autopsi Awal Jenazah Brigadir J
Redaktur & Reporter : Mufthia Ridwan