Inilah Pendapatan ASDP Bakauheni dalam 18 Hari, Wow Banget

Selasa, 04 Juli 2017 – 09:44 WIB
Ribuan pengendara sepeda motor melintas saat hendak menuju dermaga IV di pelabuhan Bakauheni kemarin. Pada H+4, sebanyak 8.872 unit sepeda motor yang menyebrang ke pelabuhan Merak. Rizky Panchanov/Radar Lampung

jpnn.com, BAKAUHENI - Momen mudik dan arus balik 2017 usai hari ini. Pihak ASDP Cabang Bakauheni mengklaim jika arus mudik dan balik berjalan tanpa ada kendala berarti. Namun, perusahaan pelat merah ini bakal terus memperbaiki pelayanan.

Hal itu disampaikan oleh General Manager ASDP cabang Bakauheni Eddy Hermawan. Dari evaluasi pihaknya ada beberapa pelayanan yang tak maksimal, salah satu yang menjadi perhatian yakni kurang diminatinya pembelian tiket online.

BACA JUGA: Usai Diperiksa, Kadiskes Lamtim Langsung Ditahan Polda Lampung

"Yang menjadi catatan khusus ditahun ini yakni program tiket online dan bufferzone yang kurang maksimal. Kami menyadari itu," papar Eddy. Menurutnya pemudik masih enggan memanfaatkan kecanggihan teknologi untuk transportasi laut. Edy juga tak menampik kurangnya sosialisasi penjualan tiket online kepada pemudik.

"Padahal itu (tiket online) bagus karena jika itu maksimal tidak terjadi penumpukan diloket," katanya. Kedepan, jika dirinya juga akan menambah fasilitas berupa tiket. Namun, dia belum mengetahui akan ada berapa yang ditambah.

BACA JUGA: Tinggalkan Profesi Pegawai Bank, Buka Usaha Sendiri Omzet Rp 120 Juta per Bulan

Sementara kedepan, ia mengatakan pihaknya akan mengebut fasilitas eksekutif dermaga VII yang kemungkinan akan bisa digunakan pemudik pada 2018 mendatang.

"Setelah mudik ini, dermaga VII kita tutup untuk pengerjaan hingga Agustus 2018 karena kan kita kejar ini untuk bisa digunakan pada Asian Games," ujarnya.

BACA JUGA: Penerangan Jalan di Jalinsum Padam, Menhub Minta Maaf ke Pemudik

Dia mengatakan jika fasilitas dermaga VII nantinya akan memeliputi hotel, cafe, dan sektor komersil lain yang juga akan diproyeksikan untuk mendukung pariwisata di Lampung.

Sementara dari hasil kalkulasi wartawan koran ini. ASDP cabang Bakauheni Lampung meraup omset sebesar Rp69,5 miliar selama musim arus mudik dan balik 2017 yang didapat dari besaran tarif dan jumlah penumpang total.

Dari data yang didapat sejak Kamis (15/6) atau H-10 hingga Minggu H+6 ASDP cabang Bakauheni mengangkut sebanyak 1.060.928 penumpang yang terbagi dalam beberapa kategori.

Jumlah penumpang itu kemudian dijumlahkan dengan tarif yang mengacu pada PM. 30 Tahun 2017 tertanggal 21 April 2017 dan KD.88/OP.404/ASDP-2017 pada 15 Meu 2017 mengenai tarif.

Dari total 1.060.928 penumpang itu, rinciannya ada sebanyak 169.390 penumpang pejalan kaki dan 891.398 penumpang yang berada didalam kendaraan. Jika dihitung, sebanyak 16.390 pejalan kaki dan dijumlah dengan tarif penumpang dewasa maka keuntungan untuk pejalan kaki saja ASDP Bakauheni meraup omset sebesar Rp2,5 miliar.

Kemudian untuk pemudik dari sepeda motor ASDP mendapat keuntungan Rp8,7 miliar yang merupakan hasil penjualan tiket sepeda motor. Didalam dua aturan itu, untuk motor kategori dibawah 500 CC tarifnya mencapai Rp51.000 untuk melintasi selat Sunda. Sementara dari H-10 hingga H+6 ada 7.782 unit sepeda motor yang diseberangkan.

Omset tertinggi diraih oleh pemudik dengan yang menggunakan mobil pribadi. Tarif mobil pribadi golongan IV penumpang biayanya sebesar Rp374.000 dengan maksimal panjang 5 meter. Selama 17 hari itu, ASDP Bakauheni menyebrangkan sebanyak 115.572 unit mobil pribadi. Jika dihitung maka pundi uang yang dihasilkan dari penjualan tiket sebesar Rp43,2 miliar.

Sementara bus ada 7.953 unit, per unit biaya tiket dipungut sebesar Rp774.000 maka menghasilkan uang Rp5,2 miliar dari bus.

Untuk omset dari menyebrangkan truk juga tak kalah besar. Selama mudik dan arus balik sejak H-10 hingga H+6 ada 15.389 unit truk yang naik ke kapal Roll on Roll of (RoRo).

Untuk truk golongan V dipatok harga sebesar Rp645 untuk tiket penyebrangan, artinya ada Rp9,9 miliar yang dihasilkan dari truk. Jika ditotal maka laba kotor Rp 69,5 miliar yang didapat dari penjualan tiket.(nca/)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Ckckck... Kawanan Perampok Bersenpi Beraksi, Dapatnya Cuma Sebegini


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler