jpnn.com, JAKARTA - Agus Sutriawan, 34, warga Jalan Empang Bahagia 4, Kelurahan Grogol, Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Kamis pagi ditemukan di lantai dua rumahnya, Kamis pagi.
Kasi Operasional Damkar Jakarta Barat, Eko Sumarno mengatakan, korban meninggal dalam kebakaran yang membumihanguskan rumahnya.
BACA JUGA: Pasangan Selingkuh Terjaring Tim Razia Antisipasi COVID-19, Prianya Dijemput Istri di Kantor Polisi
"Info di lapangan, korban sudah coba dibangunkan sama keluarganya cuma enggak bangun-bangun dan api keburu membesar," kata Eko di Jakarta.
Sebanyak sembilan unit mobil pemadam dikerahkan untuk memadamkan si jago merah setelah mendapat informasi sekitar pukul 07.25 WIB.
BACA JUGA: Ada Kabar Baik dari RSUP Haji Adam Malik, Mari Dibaca
Rumah yang terbakar hanya satu bangunan semi permanen seluas 50 meter persegi dengan banyak kayu yang mudah terbakar.
Penyebab kebakaran diduga berasal dari konsleting listrik.
BACA JUGA: Pengusaha Pempek Dirampok Bandit Bersenpi, Lihat tuh Gaya Perampoknya
"Infonya korban itu baru pulang ojek online semalam mungkin saking capeknya dia tidur dan sudah coba diteriakin tapi enggak bangun juga," kata Eko.
Jenazah Agus dibawa ke Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) untuk divisum.
BACA JUGA: Pengusaha Pempek Dirampok Bandit Bersenpi, Lihat tuh Gaya Perampoknya
Adapun kerugian akibat kebakaran ini mencapai Rp100 juta.(antara/jpnn)
Redaktur & Reporter : Budi