Iran Kuasai Stage 3 Tour de Singkarak

Rabu, 08 Juni 2011 – 18:46 WIB
Pebalap Prima Utama Pelatnas Indonesia saat menaklukan Kelok ke 28 dari keseluruhan 44 Kelok Danau Maninjau, Sumatera Barat, Tour de Singkarak 2011. Zulfasli/JPNN

BUKITTINGGI - Tiga pebalap Azad University Iran secara bersamaan memasuki finis Stage 3 Tour de Singkarak (TdS) 2011, Rabu (8/6), dengan jarak tempuh 125,2 kilometer dimulai Kota Pariaman dan berakhir di Kota BukittinggiTiga pebalap tersebut masing-masing Golakhour Pourseyedi, Amir Zargari dan Rahim Emami dengan waktu tempuh 3:21:40.

Dari ketiga pebalap Iran yang bersamaan masuk garis finis tersebut, Golakhour Pourseyedi dinyatakan sebagai juara pertama stage individual classification karena pebalap Golakhour Pourseyedi memperoleh bonus 10 poin sementara Amir Zargari dan Rahim Emami masing-masing memperoleh 09 dan 05 poin.

Meski gagal menjuarai stage 3, pebalap Amir Zargari masih tetap pemegang Yellow Jersey karena dari tiga stage yang sudah dilalui, Amir Zargari mengantongi selisih waktu terbaik yakni 7:09:47 dibanding dua pebalap Iran lainnya Rahim Emami (7:09:53) dan Golakhour Pourseyedi (7:11:35).

Sementara untuk intermediate sprint pada kilometer 59,8 pebalap asal Korea atas nama Chan Jae Jang tercatat sebagai pebalap menduduki peringkat pertama dengan 5 poin disusul tempat kedua oleh Mohd Harrif Salleh asal Malaysia dengan 3 poin disusul posisi 3 oleh pebalap Herwin Jaya dari Indonesia dengan 2 poin dan tempat keempat diisi oleh Projo Wasesa dari United Bike Kencana Malang dengan poin 1.

Khusus untuk kategori individual antar-pebalap Indonesia pada stage 3 ini, Chelly Aristya dari Putra Pejuangan Bandung menduduki peringkat pertama dengan waktu tempuh 3:26:54, disusul Hari Fitrianto dari Prima Utama Pelatnas SEA Games dengan waktu tempuh 3:26:54

BACA JUGA: Duo Williams Comeback Jelang Wimbledon

Sedangkan tempat ketiga direbut oleh Agung Alisyahbana juga dari Prima Utama Pelatnas SEA Games.

Sedangkan untuk individual general classification by time for Indonesia rider, pebalap Agung Alisyahbana dari Prima Utama Pelatnas SEA Games berhak mengenakan Red and White Jersey dengan waktu tempuh 7:16:40, disusul Chelly Aristya Putra Pejuangan Bandung di tempat kedua dan Hari Fitrianto dari Prima Utama Pelatnas SEA Games pada posisi ketiga.

Khusus pada stage 3 di Kelok 44, juga dilangsungkan special mountain prime yang disponsori oleh Bupati Agam, keluar sebagai juara pertama pebalap Amir Zargari asal Iran disusul tempat kedua oleh Ki Ho Choi dari Hong Kong dan juara ketiga direbut oleh Rahim Emami dari Iran
Juara pertama, kedua dan ketiga menerima hadiah Bupati Agam masing-masing Rp3 juta, Rp2 juta dan Rp1 juta

BACA JUGA: Madrid Ingin Raih Semua Piala

BACA JUGA: Kontrak Pemain GU Hanya Sampai Juli

(fas/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... RD Indikasikan Menolak


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler