Irjen Helmy Keluarkan Instruksi, Preman di Lampung Siap-Siap Saja

Sabtu, 18 Mei 2024 – 20:32 WIB
Kapolda Lampung Irjen Pol Helmy Santika. (ANTARA/Dian Hadiyatna)

jpnn.com, BANDAR LAMPUNG - Kapolda Lampung Irjen Helmy Santika mengeluarkan instruksi kepada jajaranya untuk memerangi premanisme.

Jenderal bintang dua itu memerintahkan seluruh jajarannya menindak tegas para preman yang meresahkan masyarakat, demi mewujudkan keamanan dan ketertiban di daerah itu.

BACA JUGA: Massa Datangi Mabes Polri Dukung Kapolri Berantas Premanisme di Muratara

Irjen Helmy menegaskan tidak akan menoleransi segala bentuk premanisme di wilayah hukum Polda Lampung.

"Keamanan dan kenyamanan masyarakat adalah prioritas utama," ujar Irjen Helmy Santika dalam keterangannya di Bandar Lampung, Sabtu (18/5).

BACA JUGA: Viral Video Syur Diduga Mahasiswa di Jambi, AKBP Reza Bilang Begini

Menurut Helmy, pihaknya sudah menginstruksikan seluruh kapolres jajaran dan reserse untuk bergerak dan bereaksi cepat dalam menangani setiap ancaman premanisme.

Dia bahkan menekankan agar jajarannya bergerak cepat, tepat, tegas, dan terukur dalam menangani tiap laporan dan kejadian yang berkaitan dengan premanisme.

BACA JUGA: Oknum Pejabat Dinkes & PPPK Ditangkap saat Pesta Narkoba, Sekda Tulungagung Angkat Bicara

Instruksi itu disebut Helmy bukan hanya sebatas perintah biasa, tetapi sebuah komitmen nyata untuk menjamin keamanan masyarakat.

"Masyarakat harus merasakan kehadiran polisi sebagai pelindung dan pengayom yang benar-benar bisa diandalkan," tuturnya.

Kapolda Lampung juga mewanti-wanti tiap anggota Polri di Lampung harus siap siaga 24 jam dan meningkatkan patroli di titik-titik rawan.

"Setiap laporan dari masyarakat harus segera ditindaklanjuti tanpa terkecuali," ujarnya menegaskan.

Dengan berbagai langkah konkret yang telah disiapkan, Kapolda Lampung optimistis bahwa tindakan premanisme di wilayahnya akan dapat ditekan semaksimal mungkin.

"Kami akan terus bekerja keras dan berkoordinasi dengan semua pihak terkait untuk memastikan Lampung menjadi daerah yang aman dan nyaman bagi semua warga," kata dia.

Selain itu, Polda Lampung mengajak masyarakat untuk turut serta dalam menjaga keamanan dengan melaporkan ulah preman di di lingkungan sekitar.

"Dengan sinergisitas antara masyarakat dan kepolisian, diharapkan Lampung dapat terbebas dari segala bentuk aksi premanisme dan menciptakan lingkungan yang lebih kondusif," kata Helmy.(ant/jpnn)


Redaktur & Reporter : M. Fathra Nazrul Islam

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler