Irjen Kemenhan Minta Arahan KPK

Jumat, 03 Oktober 2014 – 18:21 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Irjen Kementerian Pertahanan (Kemenhan) Marsdya TNI Ismono Wijayanto hari ini (3/10) menyambangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Jakarta, Jumat (3/10). Tujuannya adalah untuk meminta arahan dari komisi antirasuah itu.

Ismono menjelaskan, dirinya sebagai Irjen Kemenhan yang baru berinisiatif menemui pimpinan KPK. Ismono mengaku ditemui langsung oleh Ketua KPK Abraham Samad.

BACA JUGA: Tak jadi Menteri, Dahlan Iskan Siap jadi Pengusaha Pemula

"Inisiatif saya. Saya pejabat baru Irjen Kemenhan, saya silaturahmi dengan pak ketua," ujar Ismono kepada wartawan.

Ismono menambahkan, dirinya meminta pandangan KPK berkaitan dengan program-program yang akan dilaksanakannya sebagai Irjen Kemenhan. "Saya hanya silaturahmi, saya sebagai pejabat baru tentu minta arahan-arahan beliau apa yang harus saya laksanakan terkait dengan program yang akan saya jalankan," tandas Ismono.

BACA JUGA: Skor Tes CAT CPNS Belum Sentuh Angka 500

Sedangkan pihak KPK menyebut pertemuan Ismono dengan Abraham dalam rangka diskusi. "Irjen Kemenhan diskusi dengan pimpinan KPK,” kata Kepala Bagian Pemberitaan dan Publikasi KPK Priharsa Nugraha.(gil/jpnn)

 

BACA JUGA: Ungkap Korupsi Transjakarta, Kejagung Sita Rp 1,6 Miliar dari 60 PNS Pemprov DKI

BACA ARTIKEL LAINNYA... KMP Harus Desak Novanto Sikat Mafia Proyek di DPR


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler