Irjen Teddy Bernasib Tragis, Dia bukan Grup Ferdy Sambo yang Cemerlang

Minggu, 16 Oktober 2022 – 07:02 WIB
Irjen Teddy Minahasa Putra saat menjabat Kapolda Sumbar. ANTARA/HO-Polda Sumbar.

jpnn.com, JAKARTA - Kolumnis kondang Dahlan Iskan menilai eks Kapolda Sumbar Irjen Teddy Minahasa bernasib tragis.

Sebab, jenderal bintang dua itu ditangkap atas tuduhan kasus narkoba sebelum resmi menjabat Kapolda Jatim.

BACA JUGA: Dahlan Iskan Menulis Pengakuan Orang Dekat Irjen Teddy Minahasa

"Semua ini masih keterangan sepihak dari Mabes Polri. Kita belum bisa menggali cerita versi Teddy Minahasa," tulisan Dahlan, Disway edisi Sabtu (15/10).

Dalam tulisan berjudul Teddy Minahasa itu, Dahlan menulis perwira tinggi Polri itu lulusan terbaik Akpol tahun 1993.

BACA JUGA: Irjen Teddy Minahasa Ditangkap, Pengamat Menduga Ada Perang Bintang di Internal Polri

Prestasi itu mengantarkan Teddy bisa terpilih menjadi ajudan wapres.

"Akan tetapi kariernya setelah itu tidak lagi ke atas. Memang tidak juga ke bawah. Lebih tepat hanya ke samping," lanjut Dahlan.

BACA JUGA: IPW Sebut Kasus Irjen Teddy Minahasa Lebih Parah dari Ferdy Sambo, Ini Alasannya

Ke samping yang dimaksud Dahlan adalah Teddy belum pernah menempati posisi yang benar-benar strategis di lingkungan kepolisian.

Hal itu terlihat dari karier Irjen Teddy sebagai kapolda Banten yang wilayahnya begitu kecil, lalu wakapolda Lampung, dan masuk ke staf ahli.

Agustus tahun lalu Teddy menjadi kapolda lagi, tetapi masih di wilayah kelas B, yaitu Sumbar.

Maka teman-temannya melihat Teddy bukan pemilik bintang yang terang. Yang tidak perlu didekati atau ditempel. Berbeda dengan grup Ferdy Sambo.

"Dia bukan kelompok Sambo yang cemerlang," tulisan Dahlan.

Dahan juga menulis bahwa teman Teddy melihat jenderal bintang dua itu seperti tertekan jiwanya dalam masalah karier.

Konon di kalangan wartawan, Teddy bahkan digolongkan sebagai pati Polri yang bintangnya redup.

Barulah wartawan tiba-tiba terjaga ketika Teddy diangkat menjadi kapolda di wilayah A, yakni Provinsi Jatim beberapa hari lalu.

"Yakni, setelah bintang-bintang di kelompok Sambo banyak disisihkan," tulisan Dahlan.

Dia pun bisa membayangkan betapa kaget Teddy Minahasa menerima pemberitahuan jadi kapolda Jatim itu.

Terlebih Teddy baru berusia 51 tahun sehingga peluang kariernya ke depan masih berpeluang naik lagi.

"Tiba-tiba saja seperti ada bintang baru yang akan meramaikan persaingan menuju langit ke-7," tulisan Dahlan.

Teddy merupakan putra dari seorang ayah Madura dan ibu Tionghoa-Muslim Pasuruan.

Sebagai kepala baru Polda Jatim yang ditunjuk Kapolri, Teddy tinggal dilantik. Ibarat pengantin, dia tinggal menuju pelaminan.

"Pelaminan sudah disiapkan, tetapi terjadilah peristiwa narkoba itu. Dia hampir naik namun tidak jadi naik. Ia juga tidak ke samping. Ia tidak hanya turun. Ia jatuh," tulisan Dahlan. (disway/jpnn)

Video Terpopuler Hari ini:


Redaktur & Reporter : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler