jpnn.com - JAKARTA - Istana Negara hingga saat ini belum menyikapi kondisi kesehatan Plt Wakil Ketua KPK Indriyanto Seno Adji yang disebut menderita (maaf) penyakit kanker.
Padahal, Seno sendiri baru saja dilantik Presiden Joko Widodo pekan lalu. "Kita belum membahas soal itu dan tentu saja dikembalikan ke institusi KPK. Toh beliau belum mulai bekerja," ujar Mensesneg Pratikno di kompleks Istana Negara, Jakarta, Selasa, (24/2).
BACA JUGA: Menteri Susi Ingin Bangun Akuarium Keliling
Pratikno juga mengungkap, masalah penyakit Seno dikembalikan pada kebijakan KPK saat ini. Istana, kata dia, belum membahas secara eksplisit masalah itu.
"Prinsipnya kami ikuti institusi yang ada mekanisme pengambilan keputusannya. Kita belum bisa bereaksi," tutur Pratikno. (flo/jpnn)
BACA JUGA: Jaksa Agung Anggap Wajar Protes Australia dan Brasil
BACA JUGA: PTUN Duo Bali Nine Kandas
BACA ARTIKEL LAINNYA... Pengamat Pro-Jokowi Anggap Protes Hukuman Mati Salah Alamat
Redaktur : Tim Redaksi