Jadi Pahlawan Persebaya, Pugliara Buktikan Usia Cuma Angka

Senin, 26 Maret 2018 – 17:05 WIB
Robertino Pugliara (dua kanan) mencetak gol pertama Persebaya di Liga 1 2018. Foto: @persebayaupdate

jpnn.com, SURABAYA - Gelandang Persebaya Surabaya Robertino Pugliara menjadi pahlawan ketika timnya menekuk Perseru Serui pada laga perdana Liga 1 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Tomo, Minggu (25/3).

Pugliara mencetak gol semata wayang yang membawa Persebaya meraih kemenangan.

BACA JUGA: Sadney Yakinkan Fan akan Bermain Bagus Lawan Bhayangkara FC

Aksi hebat Pugliara seolah menjadi bukti bahwa usia bukan kendala baginya untuk berkontribusi bagi tim.

Saat ini, usia Pugliara sudah menginjak 34 tahun. Banyak yang menyebut Pugliara sudah habis.

BACA JUGA: Persebaya vs Perseru: Putu Gede Akui Fanatisme Bonek

Akan tetapi, mantan penggawa Persib Bandung itu mampu menepis semua penilaian miring.

"Itu adalah hari yang sangat spesial bagi saya. Dengan satu-satunya gol itu, kami bisa memenangi pertandingan pertama. Tentu, kemenangan di laga perdana adalah start bagus bagi Persebaya musim ini," ucapnya seperti dilansir laman resmi Persebaya, Senin (26/3).

BACA JUGA: Sriwijaya FC Tahan Borneo FC Imbang 0-0 di Segiri

Meski tampil bagus dan menjadi pahlawan Persebaya, Robertino tetap membumi.

Bagi Pugliara, performa apiknya dalam laga melawan Perseru tak lepas dari peran rekan-rekannya.

"Kami bisa memenangi pertandingan berkat kerja keras dari semua pemain. Mereka adalah pemain-pemain hebat," sebut Robertino. (saf/jpc/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Liga 1: Pugliara Bawa Persebaya Menang Tipis Atas Perseru


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler