Jakarta Banjir, Fadli Zon Minta Ahok Setop Salahkan Pihak Lain

Selasa, 10 Februari 2015 – 15:52 WIB
TMC Polda Metro Jaya

jpnn.com - JAKARTA- Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon meminta Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama tak menyalahkan pihak lain terkait banjir yang saat ini terjadi di ibu kota.

"Rakyat terganggu, ekonomi juga terganggu. Cuaca unpredictable sehingga semuanya terganggu. Gubernur DKI Jakarta tidak bisa menyalahkan Bogor atau Tangerang apalagi PLN," kata Fadli Zon, Selasa (10/2).

BACA JUGA: Puan Maharani Beberkan Penyebab Banjir Jakarta

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra itu mengatakan, Jakarta memang kekurangan lokasi penyerapan air. Pasalnya, lokasi itu terlebih dahulu diisi gedung dan berbagai bangunan.

"Minimnya ruang terbuka menyebabkan penyerapan air oleh tanah nyaris tidak ada. Apartemen dan mal berdiri sudah ratusan dan itu menyedot air tanah. Tapi pengelola tidak ada yang membuat membangun sistem penyerapan air," tambah Fadli.

BACA JUGA: Banjir Rendam Jakarta, Satu Tewas, 5996 Warga Mengungsi

Pria berkaca mata itu bahkan menantang Ahok untuk menerapkan peraturan yang tegas terhadap para pengelola apartemen, mal, gedung swasta dan gedung-gedung pemerintahan. Mereka diminta tetap menyediakan ruang penyerapan air.

"Kalau betul-betul mau membenahi Jakarta, tegakkan hukum dan setiap bangunan dalam ukuran tertentu diwajibkan menyediakan ruang penyerapan air. Jangan malah menyalahkan penyangga DKI Jakarta," tegas Fadli. (fas/jpnn)

BACA JUGA: Puan Maharani Dukung PLN Padamkan Listrik di Jakarta

BACA ARTIKEL LAINNYA... Wakapolri Terjun Bantu Masyarakat Korban Banjir


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler