JAKARTA - Kejaksaan Agung menarik Feri Wibisono yang selama ini menjabat sebagai Direktur Penuntutan (Dirtut) Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK)Selain Dirtut, penarikan Feri itu dipastikan akan berimbas pada kosongnya jabatan penting lain di KPK, yakni Direktur Penyidikan (Dirdik).
Pasalnya, Feri selama ini selain sebagai Dirtut juga menjadi Pelaksana Tugas (Plt) Dirdik sejak Suhaedi Hussein ditarik Mabes Polri
BACA JUGA: Umar Patek Tak Bisa Dijerat UU Antiteror
Kepala Pusat Penerangan dan Hukum (Kapuspenkum) Kejagung Noor Rachmad, mengatakan, Feri akan menempati jabatan Kepala Biro Perencanaan KejagungNamun ia menepis anggapan jika penarikan Feri itu merupakan bagian dari skenario pelemahan KPK
BACA JUGA: Polisi Miskinkan Malinda Dee
Noor Rachmad menegaskan, penarikan itu untuk penyegaranBACA JUGA: 30 Rekening Malinda dan Komplotannya Diblokir
Dia kan udah empat tahun di KPK," kilah Noor RachmadLantas siapa pengganti Feri yang akan ditunjuk Jaksa Agung untuk mengisi jabatan Direktur Penuntutan KPK? Noor Rahmad mengatakan, Jaksa Agung belum menunjuk pengganti Feri unjtuk ditempatkan di KPKNamun Kejaksaan menjamin posisi Direktur Penuntutan KPK tidak akan lama dibiarkan kosong.
"Penggantinya belum adaKan harus ada rekrutmen duluNggak akan kosong (posisi Dirtut KPK), kan (Feri) belum dibawa ke sini," tandasnya Noor
Apakah penarikan Feri itu juga akan diikuti dengan penarikan jaksa-jaksa lain yang selama ini ditempatkan di KPK? Noo Rachmad mengaku belum tahu soal itu.
Terpisah, Feri Wibisono melalui layanan pesan singkat (SMS) ke wartawan mengatakan, dirinya telah menerima surat mutasi ituFeri juga menyebut pimpinan KPK sudah menyetujui penarikan itu"Rencananya akhir bulan ini pindahannya," ucapnya.
Sebagai penggantinya, Kejagung telah mengirim dua jaksa sebagai calon Direktur Penuntutan KPKDemikian pula dengan seleksi calon Direktur Penyidikan KPK yang juga sempat diemban Feri, proses juga sudah hampir tuntas"Proses seleksinya sudah sampai tahap akhir," imbuhnya.(pra/ara/jpnn)
BACA ARTIKEL LAINNYA... Dikawal Polisi, Malinda Terlihat Santun
Redaktur : Tim Redaksi