Jalin Silaturahmi, Dekan UIN SUSKA Riau Kunjungi Kantor JPNN

Kamis, 01 November 2018 – 23:37 WIB
Rombongan dari UIN SUSKA Riau saat berkunjung ke kantor JPNN Jakarta.

jpnn.com, JAKARTA - Dekan fakultas Dakwah dan Komunikasi Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim (UIN SUSKA) Riau, Dr Nurdin, MA beserta jajarannya melakukan kunjungan ke kantor JPNN di Jakarta, Kamis (1/11).

Kunjungan Dr Nurdin, MA dan jajarannya ini dalam rangka mentoring terhadap mahasiswa UIN SUSKA Riau yang sedang menjalankan praktek kerja lapangan (PKL) di JPNN.

BACA JUGA: Pasar Luar Negeri Tertarik Produk Riset Indonesia

"Selain di JPNN, mahasiswa kami juga melakukan PKL di beberapa media nasional Jakarta. Ada yang di broadcasting, dan kebetulan di JPNN ini untuk jurusan jurnalistik," kata Dr Nurdin dalam bincang santainya.

Ke depan, kata Dr Nurdin, pihaknya berharap ada kerja sama kelanjutan antara JPNN dengan UIN SUSKA Riau. Hal ini untuk memberikan pelajaran tambahan tentang dunia jurnalistik sebenarnya.

BACA JUGA: Banyak Dosen Bingung Pilih Tema Penulisan Jurnal Ilmiah

"Semoga tidak hanya dalam bentuk PKL saja kerja sama yang bisa terjalin. Mungkin ada workshop jurnalistik yang bisa dilakukan pihak JPNN di kampus kami. Atau juga dengan kegiatan-kegiatan lain yang menunjang mata kuliah jurnalistik," tuturnya.

"Dengan kerja sama yang berkesinambungan, kami berharap bisa mengirimkan anak didik kami yang berkompeten untuk belajar langsung mengenal dunia kerja di bidangnya," sambungnya. (mg10/jpnn)

BACA JUGA: Keren! Sembulang Batam Punya Micro Library

BACA ARTIKEL LAINNYA... AHAI dan BCreator Beri Energi Positif di Sembulang Batam


Redaktur & Reporter : Djainab Natalia Saroh

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler