Jalur Darat Menuju Padang Masih Terputus

Kamis, 01 Oktober 2009 – 09:34 WIB
PADANG PANJANG - Akses darat ke Kota Padang, ibu kota Provinsi Sumatera Barat, masih terputus pascagempa berkekuatan 7,6 Scala Richter, Rabu (30/9) pukul 17.16 WIB soreBaik jalur Solok-Padang, Padang Panjang-Padang, Bengkulu-Padang maupun Padang Pariaman-Padang sempat putus akibat jalan putus akibat longsor

BACA JUGA: Warga Riau Serbu Sumbar

Hingga pukul 00.30 dinihari tadi baru jalur Solok-Padang yang melewati Sitinjau Lauik yang bisa dilewati.

Di Kabupaten Agam, longsor terjadi di Malalak dan Kelok 44 menuju Danau Maninjau
Jalur menuju Padang dengan melewati Lubuk Basung (ibu kota Kabupaten Agam)-Padang Pariaman biasanya menjadi alternatif bila jalur Bukittinggi-Padang Panjang putus.Sementara longsor di Silaiang Kariang menjadikan akses jalur Bukittinggi-Padang Panjang-Padang terputus

BACA JUGA: Karyawan Ancam Turun Ke Jalan

Kondisi ini menjadikan kemacetan panjang terjadi baik dari arah Padang maupun Padang Panjang
Longsor di tiga titik ini juga menimbun satu unit mobil

BACA JUGA: Dimyati Cuekin Panggilan Kejati



Kemacetan terlihat mulai dari pasar Padang Panjang dan dari Air Terjun Lembah AnaiKondisi hujan lebat yang mengguyur menjadikan para supir hanya bisa beristirahat di dalam mobilSementara di Lintas Barat yang menghubungkan Sumbar dengan Bengkulu juga mengalami putus total"Para penumpang mobil yang terjebak macet ini  perlu selimut, lampu emergency dan makanan siap saji,' ujar salah seoarng petugas polisi.

Selain akses menuju Kota Padang, Beberapa ruas jalan di Kota Padang juga menga"lami kerusakan"Selain rumah beberapa ruas jalan di Kota Padang juga rusak akibat longsor, akibatnya hubungan ke luar tergangguSaya dan keluarga harus mengungsi 1 km dari rumah saya," ujar Beni, kepada wartawan malam tadi.Akibat putusnya jalan tersebut, jalanan menjadi macet akibat puluhan kendaraan tidak bisa bergerakMeski begitu, Beni mengaku sudah melihat beberapa alat berat disediakan untuk melakukan perbaikan jalur tersebutSementara itu, kondisi terkini Kota Padang masih gelap gulita

Kapuskom Dephub Bambang Erfan mengaku akses hubungan transportasi keluar masuk Kota Padang sedikit kendalaSalah satunya akses jalan menuju pelabuhan Teluk Bayur Padang yang rusak dan pelabuhan baru bisa beroperasi pagi iniHal ini diperoleh dari data tim yang diturunkan Dishub seki"tar pukul 21.00 WIB- 22.00 WIB."Kapal bisa saja merapat ke Pelabuhan Teluk Bayur, hanya saja jalan menuju pelabuhan itu yang rusakTapi tim sudah turun untuk mengatasi permasalahan ini dan berkoordinasi dengan Dishub Kota PadangKemungkinan besok pagi (hari ini, red) akan aman," jelasnya melalui selular.

Dengan banyaknya jalan yang rusak dan longsor, secara otomatis seluruh akses masuk ke Kota Padang juga putusIni mengakibatkan jalur komunikasi ikut putusHal inilah yang membuat koordinasi Dephub dan Dishub tergangguSecara keseluruhan hubungan komuni"kasi hanya melalui radio dan itu juga mengalami gangguanSementara untuk penyaluran bantuan, Dephub akan menggunakan potensi transportasi yang ada di Padang.

"Kita akan lakukan yang terbaik, jadi pengiriman bantuan ke Padang bisa lancarSetidaknya Besok pagi (hari ini, red) semuan"ya bisa kita optimalkan," jelasnya.(fia/hpz/eko/rio)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Lansia Tetap Boleh Naik Haji


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler