Jando Beraes, Kuliner Jadul Asal Palembang, Hampir Punah Tergerus Zaman

Senin, 26 Juni 2023 – 16:36 WIB
Kue Jando Beraes. Foto: Cuci Hati/jpnn.

jpnn.com, PALEMBANG - Tak hanya pempek, Kota Palembang memiliki aneka macam kue bingen yang khas. Salah satunya, Jando Beraes.

Namun, sayangnya kuliner yang terbuat dari tepung ketan dan parutan kelapa ini hampir punah tergerus oleh zaman. 

BACA JUGA: GP Takalar Kenalkan Barobbo, Kuliner Khas Sulsel yang Berpotensi jadi Ide Usaha

Hal ini terlihat pada saat Festival Jajanan Bingen atau zaman dulu yang digelar oleh Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang dan Bank Mandiri di Lorong Roda pada Sabtu-Minggu (24-25/2023) kemarin.

Di Festival Jajanan Bingen ada berbagai macam kue tempo dulu yang dapat ditemui, seperti dadar jiwo, gunjing, dan sagon panggang.

BACA JUGA: ESB dan Foodizz Ajak Pelaku UMKM Kuliner Jadi Juara Lokal lewat Roadshow Nasional

Sayangnya, kue jando beraes hanya dijual oleh dua pedagang saja.

Hartina (23) warga Sukarami mengatakan bahwa dirinya sengaja datang ke Lorong Roda untuk membeli kue Jando Beraes.

"Saya jauh-jauh dari Sukarami untuk membeli Jando Beraes, tapi sampai sini (Lorong Roda) sudah habis," kata Hartina saat ditemui di Lorong Roda.

Adapun alasan Tina mencari kue Jando Beraes sendiri karena penasaran. 

"Penasaran yah seperti apa kue Jando Beraes, karena dari namanya sendiri sudah unik," ujar Tina. 

Tina pun berharap kue Jando Beraes ke depan bisa dilestarikan.

"Kalau bisa dilestarikan, agar generasi penerus tau, kalau Palembang tidak hanya mempunyai pempek yang menjadi ciri khas. Tetapi, juga ada aneka macam kue yang khas," tutup Tina.

Sejarawan Palembang Kemas Ari Panji menambahkan, Palembang memiliki aneka macam kue yang khas. Tetapi, sayang kue-kue tersebut hampir punah. 

"Di sinilah peran kita, masyarakat dan pemerintah untuk mengadakan pelatihan, agar kue-kue tersebut dapat terus dilestarikan," kata Ari.

Untuk diketahui, kue Jando Beraes memiliki cita rasa yang manis dan tekstur berbintil kasar.

Dinamakan Jando Beraes karena tampilannya mencolok, seperti halnya seorang wanita yang sedang berhias (beraes). (mcr35/jpnn)


Redaktur : Elvi Robiatul
Reporter : Cuci Hati

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag
Kuliner   kue   Palembang   makanan khas   Pedagang  

Terpopuler