Jangan Konsumsi 4 Makanan dan Minuman Ini Bersama dengan Udang, Efek Sampingnya Bahaya Banget

Minggu, 26 Desember 2021 – 02:04 WIB
Teh (Ilustrasi). Foto: Erwin/jpnn.com

jpnn.com, JAKARTA - SIAPA yang tidak suka udang. Udang merupakan salah satu makanan laut yang menjadi kesukaan banyak orang.

Udang selain lezat, juga mengandung nilai gizi yang tinggi seperti protein, karbohidrat, kalium, fosfor dan lainnya.

BACA JUGA: Hambat Sel Kanker, Ini 3 Khasiat Udang yang Perlu Anda Ketahui

Tak jarang kita suka mengonsumsi udang dengan makanan lain seperti kentang, ikan dan lainnya.

Namun tahukah Anda, mengonsumsi udang bersama dengan beberapa makanan dan minuman ini bisa mengancam kesehatan.

BACA JUGA: Jangan Campur 5 Makanan Ini dengan Susu, Efek Sampingnya Bikin Merinding

Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Bir

BACA JUGA: 8 Minuman Ini Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Ibu Hamil, Bahaya Lho

Bir merupakan minuman yang biasanya dikonsumsi saat makan malam, saat Anda sedang bersenang-senang dengan teman dan lainnya. Namun, hindari konsumsi bir dengan udang.

Minum minuman bir dan udang secara bersamaan bisa memengaruhi kesehatan.

Pada bir terdapat vitamin B1, yang jika dikombinasikan dengan udang bisa membuat endapan karena kandungan protein di dalamnya.

2. Teh

Teh merupakan salah satu minuman yang kaya akan kandungan gizi dan baik untuk kesehatan, tetapi jangan pernah mengonsumsi teh bersama dengan udang.

Jika rutin lakukan kebiasan mengonsumsi udang bersama dengan teh, akan sebabkan penumpukan di dalam tubuh dan berisiko sebabkan batu ginjal.

Selain batu ginjal, rutin konsumsi teh dan udang sangat berisiko timbulkan asam urat.

3. Labu merah

Sifat labu merah dan udang bisa dikatakan berbalik. Labu memiliki sifat yang dingin dengan rasa manis dan efektif obati asma juga dahak.

Sedangkan udang lebih hangat yang sehatkan ginjal dan antikanker.

Menggabungkan dua jenis makanan ini bisa sebabkan diare dan kerusakan tertentu pada kesehatan.

4. Ayam

Tak jarang jika menjamu tamu, Anda sediakan banyak makanan di meja dengan berbagai olahan, mulai dari ayam hingga udang.

Namun siapa sangka, jika udang dan ayam bukan kombinasi yang baik untuk kesehatan karena bisa memicu gatal.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Tag

Terpopuler