Jangan Konsumsi 5 Makanan Enak Ini, Bisa Tingkatkan Jumlah Kalori Lho

Kamis, 19 Agustus 2021 – 05:47 WIB
Pengenduran lemak pada lengan. Foto: Ilustrasi

jpnn.com, JAKARTA - MAKAN lima sampai enam kali sehari, makan lebih banyak protein dan lemak, menambahkan camilan berkalori tinggi dan topping ekstra adalah beberapa cara untuk menambah berat badan.

Namun, selain itu, tanpa Anda sadari, ada beberapa makanan yang juga bisa meningkatkan jumlah kalori tubuh.

BACA JUGA: 5 Olahraga Ini Ampuh Bakar Kalori Lho

Hal itu tentunya akan meningkatkan bobot tubuh Anda. Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

1. Saus botolan, kecap dan mayones

BACA JUGA: 4 Tips Bakar Kalori Tanpa Olah Raga

Duh, siapa sangka ternyata saus botolan, barberkyu, kecap manis, dan mayones yang lezat itu ternyata menyuplai banyak kalori.

Serta memiliki kandungan gula dan sodium yang tinggi untuk pengawet.

BACA JUGA: Ini 4 Jenis Buah dengan Kalori Tinggi, yang Lagi Diet Patut Waspada

Untuk itu, salah satu rekomendasi untuk menghindari semuanya adalah dengan menambahkan merica dan garam saja.

Daging atau makanan akan terasa lebih nikmat karena rasa saus tidak menonjol.

2. Kerupuk

Masyarakat Indonesia terkenal menggemari makanan kriuk seperti kerupuk atau keripik.

Sebagai tambahan untuk menyantap nasi memang menggiurkan.

Rasanya yang gurih dan renyah ternyata tidak sebanding dengan kandungan yang terdapat di dalamnya.

Menurut beberapa penelitian, 15 potong keripik kentang yang dikonsumsi ternyata mengandung 160 kalori.

Hal itu tentunya akan menambah berat badanmu sebanyak 0,7 kilogram per empat tahun.

Duh, sebaiknya ucapkan selamat tinggal kerupuk.

3. Buah kalengan

Saat ini semua orang senang dengan hidangan praktis. Salah satunya adalah buah kalengan yang banyak dijual di swalayan.

Ternyata, buah kalengan itu dikemas dengan sirup yang memiliki kadar gula tinggi.

Sering mengonsumsi buah kalengan bisa memicu penyakit diabetes.

Sebaiknya, ganti buah kalengan dengan yang segar-segar. Pada dasarnya, buah memiliki pemanis alami, kamu bisa membuat jus buah yang alami tanpa gula.

4. Es teh manis

Apapun makanannya minumnya, es teh manis memang terlihat segar.

Namun, perlu kamu ketahui, satu botol es teh manis mengandung 120 gram kalori, itu artinya serupa dengan kamu mengonsumsi 1 kilogram nasi.

Dari pada es teh manis membuat berat badanmu naik, sebaiknya ganti dengan air mineral saja.

5. Es krim

Kalau membayangkan es krim tentunya teringat rasa manis dan lezat.

Es krim sering disantap sebagai hidangan penutup. Sebenarnya, es krim memiliki kandungan susu yang menawarkan berbagai manfaat seperti kalsium dan protein.

Asalkan, tidak dengan tambahan gula dan lemak di dalamnya.

Kamu tetap bisa menikmati lezatnya es krim.

Dengan cara membeli es krim dengan kandungan rendah gula atau vegan yang rendah lemak.(genpi/jpnn)


Redaktur & Reporter : Fany

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler