Janji-janji Jokowi Memimpin Jakarta 5 Tahun Diunggah ke Youtube

Sabtu, 08 Maret 2014 – 01:22 WIB

jpnn.com - JAKARTA - Sebuah video yang menampilkan janji-janji Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo alias Jokowi untuk memimpin ibu kota selama satu periode menyebar luas lewat layanan Blackberry Messenger. Tak diketahui siapa pembuat ataupun penyebar video yang diunggah ke situs Youtube itu.

Video berdurasi 7 menit 29 detik tersebut dibuka dengan menampilkan foto Jokowi mengenakan kemeja kotak-kotak. Sementara di bagian kanan layar muncul kata-kata "Kami cinta Jokowi karena ia adalah orang yang dapat dipercaya. Pemimpin yang memegang teguh janjinya".

BACA JUGA: Rizal Ramli Anggap Boediono Korban Perintah Atasan

Kemudian gambar beralih ke video kampanye Jokowi saat Pilkada DKI 2012 lalu. Dalam kesempatan itu, Jokowi melontarkan janji untuk tetap memimpin sampai akhir masa jabatannya.

"Katanya saya tidak ingin menyelesaikan lima tahun. Diisukan gitu, untuk apa? Itu biar masyarakat ragu. Oleh sebab itu, dalam gerakan ini saya sampaikan, Jokowi dan Basuki komit untuk memperbaiki DKI dalam lima tahun," ujar Jokowi seperti terlihat dalam video yang beredar, Jumat (6/3).

BACA JUGA: Harapan Aziz Syamsuddin Pada Hakim MK Terpilih

Selanjutnya, video menunjukkan cuplikan sejumlah wawancara wartawan dengan Jokowi yang sudah menjadi gubernur. Berbagai jawaban Jokowi terkait pencapresan dirinya dimunculkan. 

"Banyak yang bertanya mengenai survei. Ya saya jawab, saya ndak mikir (itu). Survei ndak mikir, survei ndak mikir. Tanya lagi soal capres. Saya juga ndak mikir copras-capres." kata Jokowi dalam salah satu wawancara.

BACA JUGA: Sosiolog Anggap PK Berkali-Kali Bahayakan Masyarakat

"Saya sudah sampaikan bolak-balik, sekarang saya fokus mengurusi Jakarta. Saya ini sudah pusing. Sudah pusing meloncat sana, meloncat sini," ujar Jokowi dalam wawancara lainnya.

Video pun menyisipkan komentar warga tentang wacana pencapresan Jokowi. Semua warga yang ditampilkan dalam video itu mengaku keberatan Jokowi hijrah ke Istana Negara.

Video yang dapat diakses melalui link: https://youtu.be/NHKKmGFiBJ0 tersebut diakhiri dengan adegan detik-detik  pengambilan sumpah jabatan Jokowi.

"Selamat bertugas, Bapak Jokowi. Kami pegang janji Anda untuk membenahi Jakarta dalam 5 tahun." kata Menteri Dalam Negeri Gamawan Fauzi usai pengucapan sumpah jabatan dan sekaligus menutup video tersebut. (dil/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Formasi CPNS untuk Jabatan Fungsional Jadi Prioritas


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler