Jaringan Pencurian Sapi dengan Cara Mutilasi Beraksi di Kupang, Polisi Bergerak

Sabtu, 13 Mei 2023 – 13:31 WIB
Warga membawa daging sapi yang sudah dipotong-potong di dalam kendaraan pikap untuk dilaporkan ke polisi di Kupang. Foto: ANTARA/HO

jpnn.com, KUPANG - Aksi pencurian ternak sapi dengan cara mutilasi tengah terjadi dan meresahkan warga di Kupang, Nusa Tenggara Timur.

Polisi saat ini tengah menyelidiki kasus itu untuk membongkar jaringan pencurian ternak dengan cara mutilasi tersebut.

BACA JUGA: Hidung Sapi seperti Sidik Jari Manusia: Teknologi AI Bisa Dipakai untuk Atasi Pencurian Ternak

"Iya benar tahun ini baru satu kali ada laporan masuk soal kasus pencurian ternak sapi dengan cara memutilasi di tempat, dan ini menjadi atensi kami," kata Kapolres Kupang AKBP Anak Agung Gde Anom Wirata di Kupang, Sabtu.

Sampai dengan Mei 2023, kata dia, baru satu kasus yang dilaporkan oleh masyarakat ke Polres Kupang. Kemungkinan juga ada kasus yang sama, tetapi tidak ada yang berani melaporkannya.

BACA JUGA: Alhamdulillah! Aksi Pencurian Ternak Bersenpi Berhasil Digagalkan

Oleh karena itu, pihaknya akan terus melakukan penyelidikan terkait dengan kasus itu, apalagi kasus-kasus kriminal seperti itu cukup meresahkan masyarakat, khususnya para peternak sapi.

Sebelumnya, pada tahun 2022 ada tiga kasus yang ditangani dan berhasil ungkap para pelakunya.

BACA JUGA: Awas! Pencurian Ternak Marak Jelang Idul Adha

Kasus pencurian sapi dengan cara memutilasi dagingnya juga sudah terjadi di Kota Kupang pada tanggal 6 Mei lalu. Hal ini sudah dilaporkan ke Polresta Kupang Kota.

Peternak yang melaporkan dua ekor sapi tersebut membawa sejumlah jeroan daging sapi sebagai barang bukti kepada aparat kepolisian dan meminta untuk menangani kasus tersebut.

Polresta Kupang Kota lantas membentuk tim untuk menyelidiki kasus pencurian ternak sapi tersebut. Saat ini tengah mengungkap jaringan pencuri sapi tersebut.(antara/jpnn)


Redaktur & Reporter : Budianto Hutahaean

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler