jpnn.com, CIKAMPEK - PT Jasa Marga menutup lajur contraflow yang semula diberlakukan di KM 37+600 hingga KM 47 arah Cikampek, Sabtu (23/12) untuk mengurangi kepadatan jelang akses masuk Rest Area Km 39.
“Contraflow yang diberlakukan telah berhasil mengurai kepadatan di Jalan Tol Jakarta-Cikampek arah Cikampek, untuk itu contraflow di KM 37+600 hingga KM 47 ditutup,” ujar AVP Corporate Communication Jasa Marga, Dwimawan Heru.
BACA JUGA: Kepadatan Berkurang, Contraflow Tol Japek Tetap Diberlakukan
Jasa Marga sambung Dwimawan terus berupaya memberikan layanan yang terbaik bagi pengguna jalan. Dia juga mengimbau pengguna jalan mengisi penuh bahan bakar kendaraan mereka.
“Persiapkan perbekalan makanan yang cukup dan jangan lupa membawa uang elektronik dengan kecukupan saldo untuk kenyamanan transaksi pembayaran tol, serta pastikan kondisi kendaraan dan pengemudi yang prima,” tandasnya. (chi/jpnn)
BACA JUGA: Contraflow Sepanjang 15 KM di Tol Cikampek
BACA JUGA: Sebanyak 432 Petugas Dishub Bekasi Turun Atasi Kemacetan
BACA ARTIKEL LAINNYA... Kendaraan Berat Masuk Tol Jelang Natal Bakal Ditilang
Redaktur & Reporter : Yessy