Jaya Khawatir Latihan Persik Terganggu Persibo

Hujan Sore Juga Bisa jadi Kendala

Jumat, 24 September 2010 – 14:10 WIB
BERLATIH - Salah satu suasana latihan tim Persik Kediri di Stadion Brawijaya. Foto: JPNN Group.
KEDIRI - Berkandangnya Persibo Bojonegoro di Stadion Brawijaya, memang memberikan pemasukan tambahan untuk Pemkot KediriNamun, di sisi lain, hal ini membawa kekhawatiran baru bagi pelatih Persik, Jaya Hartono

BACA JUGA: Dimas jadi MVP di IDC 2010

Mantan pemain tim nasional Indonesia itu khawatir program latihan timnya terganggu, akibat kehadiran Laskar Angling Darma Brawijaya.

"Nanti kalau latihannya terganggu bagaimana?" keluh Jaya dengan nada tanya
Menurutnya, bisa saja latihan timnya di Stadion Brawijaya terganggu

BACA JUGA: Real Waspadai Murcia

Sebab, dengan berkandangnya Samsul Arif dkk di Brawijaya, maka akan dua tim yang memakai lapangan itu untuk latihan maupun pertandingan
"Kalau kompetisi sudah sama-sama dimulai, bisa jadi bentrok jadwal," sebutnya.

Apa yang dikahwatirkan Jaya tersebut memang ada benarnya

BACA JUGA: Hujan Ancam GP Singapura

Sebab, jika stadion akan dipakai untuk menggelar pertandingan, paling tidak dua hari lapangan tersebut harus steril dari aktivitas lainnyaPertama adalah saat sesi uji coba lapanganSesi itu digelar sehari sebelum pertandinganTim yang berlaga wajib mendapatkan kesempatan dari panitia pelaksana pertandingan (panpel) untuk mencoba lapanganBiasanya, tim tuan rumah mendapatkan jatah latihan pagi hari, setelah itu sorenya tim tamu yang ganti mendapatkan kesempatan untuk mencoba.

Kedua adalah saat hari-H pertandinganIdealnya, sepanjang hari pertandingan lapangan memang dilarang dipakai untuk aktivitas lainnya"Kemungkinan bentrok waktu pasti ada sajaYa, semoga tidak terjadi," lanjut mantan pelatih Persib Bandung tersebut.

Seperti diberitakan, Persibo akan berkandang di Stadion Brawijaya, paling tidak selama tiga sampai lima pertandinganItu dilakukan karena stadion mereka belum memiliki lampu dan masih dalam proses pemasangan.

Sementara, selain karena faktor Persibo, program latihan Persik tampaknya juga akan terganggu oleh faktor cuacaSebab, saat ini hampir tiap sore selalu hujan derasTermasuk kemarin sore, saat mereka menggelar latihan perdana pasca keikutsertaan di ajang Liga Jatim Piala Gubernur (PG).

Meski bisa saja tetap latihan, hal itu jelas membuat latihan tidak akan maksimalBelum jika ada petir, tentu berbahaya bagi pemain jika terus berada di lapangan"Tapi alhamdulillah, tadi hujannya agak soreJadi sudah hampir selesai latihan baru hujan," tandas Jaya pula(jie/ko/ito/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Timnas Panggil Lagi Boaz


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler