Jelang Hadapi Sulut United, Geri Mandagi: Motivasi Saya Berlipat Ganda

Minggu, 30 Juni 2019 – 03:44 WIB
Berambisi naik kasta, kiper Mitra Kukar Geri Mandagi berharap penuh pada loyalitas dan totalitas suporter. Foto: DONNY ADITYA/KP

jpnn.com, TENGGARONG - Penjaga gawang Mitra Kukar Geri Mandagi sudah tak sabar ingin melakoni laga tandang ke Stadion Klabat markas Sulut United, Rabu (2/7).

Bahkan, laga ini memiliki motivasi ganda bagi Geri Mandagi. Eks Persiba Balikpapan itu mengaku tetap merasa seperti bermain di depan pendukung sendiri meski laga tersebut tandang.

BACA JUGA: Sulut United vs Mitra Kukar: Pantang Hilang Poin di Kandang Lawan

“Saya asli Manado, jadi pasti banyak keluarga yang akan datang mendukung Mitra Kukar,” ungkap Geri.

BACA JUGA: Sulut United vs Mitra Kukar: Pantang Hilang Poin di Kandang Lawan

BACA JUGA: Sang Mantan Bawa Persiraja Banda Aceh Permalukan PSPS Riau

Ya, Geri merasa senang karena akhirnya dia bisa bermain di kota kelahirannya. Meski tampil sebagai lawan dari tim tuan rumah, setidaknya dia bisa bermain di depan keluarga besarnya.

“Senang sekali, motivasi saya saat ini berlipat ganda untuk membawa Mitra Kukar meraih poin,” ujar ayah dua anak tersebut.

BACA JUGA: Rafael Berges Berharap Segera Bisa Dampingi Tim di Sisi Lapangan

Sejak beberapa hari terakhir, Geri mengaku sudah banyak dihubungi keluarga besarnya. Mereka meminta jatah tiket gratis dari dirinya. “Sejauh ini sekitar 20 orang sudah minta tiket. Tapi bisa jadi kuotanya lebih banyak, jadi seperti bermain di kandang sendiri,” imbuhnya.

BACA JUGA: Politikus PDIP: Politik Itu Cair

Penampilan Geri di dua laga awal cukup impresif. Hingga saat ini, dia menjadi salah satu kiper yang belum kebobolan alias cleansheet. Dia bertekad mempertahankan rekor tersebut di laga selanjutnya.

“Semua kiper pasti ingin cetak cleansheet, begitu juga saya. Tapi yang terpenting adalah target tim, saya ingin Mitra Kukar menang,” pungkasnya. (don2/k8)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Menang Lawan Persibat, Pelatih PSMS Tetap Soroti Kepemimpinan Wasit


Redaktur & Reporter : Budi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler