jpnn.com, JAKARTA - Menjelang kebijakan larangan ekspor bahan baku dan minyak goreng per 28 April 2022, harganya kebutuhan pokok tersebut tak kunjung turun.
Berdasarkan pantauan JPNN.com, Selasa (26/4) toko sembako di Pasar Kebayoran Lama, Jakarta Selatan terlihat sudah dipenuhi stok minyak goreng baik kemasan dan curah.
BACA JUGA: Gempa Sukabumi Berasa Hingga Pangandaran, BMKG Beri Peringatan Keras
Pasokan minyak goreng curah mulai membanjiri sejumlah pasar di Jakarta. Namun, harganya masih di atas harga eceran tertinggi (HET) yang ditetapkan pemerintah.
Kemudian, harga minyak curah di Pasar Kebayoran Lama dibanderol Rp 19 ribu per kilogram.
BACA JUGA: Soal Dugaan Perusahaan Minyak Goreng Sponsori Penundaan Pemilu, HNW Bereaksi Keras
Pemerintah memberi subsidi minyak goreng curah sekitar Rp 6.398 yang membuat HET minyak goreng curah menjadi Rp 14 ribu per liter dan Rp 15.500 per kilogram.
Berdasarkan data dari Informasi Pangan Jakarta, harga rata-rata minyak goreng curah berada di level Rp 19.142 per kilogram.
BACA JUGA: Istri Tidur, Herman Tergoda Melihat Tubuh Putri Kandung, Astagfirullah!
Selain itu, beberapa bahan pangan juga mengalami kenaikan menjelang Lebaran, seperti daging sapi, ayam, telur, hingga bawang putih. (mcr28/jpnn)
Berikut daftar harga dari Informasi pangan Jakarta:
1. Beras IR. I Rp 11.460 per kilogram.
2. Beras IR II Ramos Rp 10.517 per kilogram.
3. Beras IT III Rp 9.629 per kilogram.
4. Beras Muncul I Rp 12.313 per kilogram.
5. Beras IR 42/Pera Rp 12.077 per kilogram.
6. Beras Setra I/ Premium Rp 12.310 per kilogram.
7. Minyak Goreng (Curah) Rp 19.142 per kilogram.
8. Cabai Merah Keriting Rp 42.595 per kilogram.
9. Cabai Merah Besar Rp 48.888 per kilogram.
10. Cabai Rawit Merah Rp 41.170 per kilogram.
11. Cabai Rawit Hijau Rp 42.000 per kilogram.
12. Bawang Merah Rp 42.872 per kilogram.
13. Bawang Putih Rp 35.595 per kilogram.
14. Ayam Broiler/Ras Rp 40.733 per ekor.
15. Telur Ayam Ras Rp 25.691 per kilogram.
16. Gula Pasir Rp 14.444 per kilogram.
17. Daging Sapi Has (Paha Belakang) Rp 146.333 per kilogram.
18. Daging Sapi Murni Rp 140.956 per kilogram.
Simak! Video Pilihan Redaksi:
BACA ARTIKEL LAINNYA... Jokowi: BLT Minyak Goreng Jangan Digunakan Beli Pulsa
Redaktur : M. Rasyid Ridha
Reporter : Wenti Ayu Apsari