Jelang Lawan Belanda, Argentina Dapat Angin Segar

Senin, 07 Juli 2014 – 15:09 WIB
Sergio Aguero (kanan) saat latihan bersama tim di Cidade do Galo, Vespasiano, Senin (7/7). Getty images

jpnn.com - VESPASIANO - Timnas Argentina mendapat sedikit kabar baik jelang laga semifinal melawan Belanda di Arena de Sao Paulo, Kamis (10/7).

Dalam latihan ringan tim di kawasan Vespasiano, Senin (7/7), Sergio Aguero sudah ikut bergabung dan terlibat dalam semua materi latihan. Sementara Angel Di Maria masih absen karena cedera.

BACA JUGA: Louis van Gaal Selamat Berkat Jimat

Sergio Aguero sudah absen dalam dua pertandingan Argentina (melawan Swiss dan Belgia). Striker yang membela Manchester City tersebut mengalami cedera paha saat laga terakhir di Grup F, melawan Nigeria.

Dengan kehadiran Aguero, setidaknya Argentina lebih punya pilihan di lini depan, apalagi menyusul cedera Angel Di Maria.

BACA JUGA: Fans Inggris Dukung Jerman

Selain Aguero, bek kiri Tim Tango Marcos Rojo juga sudah bisa kembali usai menjalani akumulasi kartu.

Sementara Pelatih Argentina Alejandro Sabella mengaku timnya belum menyerah berharap Di Maria akan segera sembuh dari cedera otot paha.

BACA JUGA: Ini Bukti Oezil Unggul dari Gotze dan Schuerrle

"Memang untuk semifinal dia (Di Maria) tidak bisa diturunkan, namun bisa jadi dia fit untuk final," sebut Sabella.

Federasi sepak bola Argentina juga ikut memberi harapan dalam pernyataan di situs federasi, Senin (7/7).

"Dokter Argentina Dr Daniel Martinez melaporkan Di Maria cedera paha, dan tidak bisa bermain di semifinal. Namun dia bisa evaluasi untuk hari berikutnya." (adk/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Kakek Berpulang, Marcelo Bertahan


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler