Jelang Natal Harga Bahan Pokok Mulai Naik

Selasa, 23 November 2010 – 03:14 WIB
MANADO - Menjelang perayaan Natal bagi umat Kristiani, harga kebutuhan barang pokok di Manado mulai meranjak naikUdin, salah seorang pedagang di Pasar Bersehati, Calaca Manado, mengatakan, meski sudah ada barang yang mulai naik, namun kenaikan belum terasa

BACA JUGA: Guru Mogok, Murid Asyik Bermain



Kenaikan barang pokok itu bervariasi
Beberapa bahan kebutuhan pokok yang mulai naik itu, antara lain telur ayam mengalami kenaikan sekitar Rp850 hingga Rp1.300 per kilogram

BACA JUGA: Kalah, Mantan Cabup Ngamuk

Begitu pula harga beras, kenaikan antara Rp500 hingga Rp1.000 per kilogram
Untuk beras Cihera, harganya sekitar Rp7.000 per kilo, padahal sebelumnya cuma Rp10 ribu per kilogram

BACA JUGA: TNI AD Siap Amankan 1 Desember



Kenaikan rata-rata Rp500 itu juga terjadi untuk beras Serayu, besar Sultan, dan SuperwinHarganya sekitar Rp7.500 hingga Rp8.000 per kilogramKendati begitu, masih banyak bahan pokok yang tidak naikPenjualan di pasar-pasar tradisional dan pasar modern masih normal

"Memang ada kenaikan sedikit, tapi belum terasaMungkin kenaikan bahan pokok di awal Desember nanti," kata Udin.

Harga yang masih bertahan, antara lain kacang sekitar Rp8 ribu, minyak goreng Bimoli curah sekitar Rp9.000 per kg hingga Rp.1 ribu per kgtepung terigu di  harga Rp7.500 per kg, sedikit di bawah harga tepung tapioka Rp8.000 per kg.(tr6/gus/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Mesin Rusak, Batavia Batal Terbang


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler