JK dan Diego Muhammad Sanjung Garuda Jaya

Sabtu, 21 September 2013 – 18:17 WIB

jpnn.com - JAKARTA -- Sukses Timnas Indonesia U-19 menembus babak final AFF Cup U-19 mendapat apresiasi masyarakat Indonesia dari seluruh lapisan.

Tak hanya pesepakbola seperti Irfan Bachdim, tapi Wakil Presiden periode 2004-2009 Jusuf Kalla juga bangga dengan penampilan tim berjuluk Garuda Jaya tersebut.

BACA JUGA: McLaren Ingin Bajak Alonso

Diego Muhammad yang saat ini bersama Timnas U-23 di Palembang, mengikuti Islamic Solidarity Games Pemain Timnas U-23, turut berbahagia atas keberhasilan Garudab Jaya menembus final.

Pemain yang kini membawa Sriwijaya FC itu mengaku tak sabar bermain dengan adik-adiknya tersebut. "Congratz timnas u19 I love the way you all play !! I wait you all soon to play together." tulis Diego melalui akun twitternya.

BACA JUGA: Ini Kesalahan Terbesar Madrid Versi Ronaldo

Pujian juga disampaikan Irfan Bachdim yang sejak awal mengikuti perkembangan Timnas U-19. "Selamat Garuda Muda!!" ungkap Bachdim dalam akuntwitternya @IrfanBachdim10

Permainan Timnas U-19 ternyata juga tak luput dari perhatian Jusuf Kalla atau JK. Ia berharap kekompakan pemain timnas berlanjut hingga partai final melawan Vietnam, Minggu (22/9).

BACA JUGA: Gearbox Anyar Bikin Lorenzo Pede Juara Dunia

 "Membanggakan melihat permainan Maldini dkk dr TimNas U-19 mlm ini yg berhasil Lolos ke Final,semoga bisa Juara,Ttp kompak & semangat !." ungkap JK. (abu/jpnn)

BACA ARTIKEL LAINNYA... Timnas U-16 Ikuti PPA U-16 di Kuala Lumpur


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler