Jokowi dan Pimpinan DPR Bertemu di Satu Ruangan, Inilah yang Terjadi

Senin, 06 April 2015 – 15:16 WIB
Presiden Joko Widodo. FOTO: dok/jpnn.com

jpnn.com - JAKARTA - Presiden Joko Widodo memastikan dalam pertemuan konsultasi antara dirinya dengan jajaran pimpinan DPR, Senin (6/4) siang berlangsung santai dan penuh kekeluargaan. Tidak seperti yang dibayangkan publik bahwa Jokowi akan diserang oleh para anggota dewan tersebut.

"Jangan ada yang berpikiran di dalam kami tadi ribut atau ramai. Tidak. Suasananya kekeluargaan, sangat kekeluargaan," ujar presiden dalam jumpa pers usai pertemuan itu di Gedung Nusantara IV,  Jakarta, Senin (6/4).

BACA JUGA: Selama Tiga Hari, Menteri Susi tak Bisa Diganggu

Presiden mengaku dalam suasana kekeluargaan itu, ia menjelaskan dua pertanyaan yang diajukan DPR. Di antaranya mengenai pencalonan Komjen Budi Gunawan sebagai kapolri yang dibatalkan dan implementasi APBN-P.

Hal yang sama diungkapkan Ketua DPR Setya Novanto. Pria yang akrab disapa Setnov itut menyatakan pihaknya berusaha menerima penjelasan presiden dan menindaklanjutinya sesuai tugas parlemen di UU MD3. Ia berharap pertemuan konsultatif dengan presiden ini akan terus berjalan secara rutin.

BACA JUGA: Punya Jabatan, Sukardi Tepis Anggapan Dapat Kue Kekuasaan

"Ini agenda di dalam ketatanegaraan. Akan kita mulai 3 bulan sekali," ujar Setnov. (flo/jpnn)

BACA JUGA: Komut BNI 46 Ini Ngaku Akan Terus Kritik Jokowi

BACA ARTIKEL LAINNYA... Naikkan DP Mobil Pejabat, Luhut: Masak Presiden Nggak Boleh Keliru


Redaktur : Tim Redaksi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

Terpopuler